Saepullah

Saepullah, seorang Guru Matematika di Provinsi Jawa Barat...

Selengkapnya
Navigasi Web
Nahkoda Kepemimpinan Masyarakat Berganti dengan Pola yang Unik

Nahkoda Kepemimpinan Masyarakat Berganti dengan Pola yang Unik

Roda Kepemimpinan senantiasa mewarnai kehidupan warga masyarakat di Indonesia. Sebutlah Kepemimpinan Rukun Warga (RW) yang turut mengikuti pola pergantian kepemimpinan laiknya pemilihan umum (PEMILU).

Ya, di wilayah RW.03 Kelurahan Cirimekar Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor, pemilihan ketua RW benar terasa laiknya pemilu yang rutin diadakan tiap 5 tahun sekali. Pada hari Ahad (13/10) mulai dari pukul 07.00 hingga pukul 13.00 warga masyarakat memilih untuk menentukan siapa pemimpin periode berikutnya.

Sebelumnya, diadakan sosialisasi tentang calon Ketua RW dengan visi dan misi yang dipaparkan untuk memajukan warga masyarakat di RW.03 tersebut. Bahkan pola sosialisasi pun dilakukan dengan penempelan gambar calon di beberapa sudut jalan dengan flyer bahkan dengan spanduk khusus yang dibuat panitia pemilihan Ketua RW.03. Uniknya lagi pada hari pemilihan pun dilakukan pemilihan dengan dibuat kertas khusus layaknya sedang terjadi event pemilu 5 tahunan.

Ya, sebelum pencoblosan juga diberikan undangan pencoblosan kepada setiap warga untuk melakukan pencoblosan. Dan juga pada saat setelah pemilihan terdapat penghitungan dengan plano yang dibuat khusus. Ini benar-benar seperti pemilu yang menggelegar.

Hasil pemilihan pun dibuat semegah pemilu, dengan hasil H.Apud saepudin (250 suara), Lulu Hermawan (136 suara) dan Subhanto (73 suara). Akhirnya, terpilihlah Ketua RW.03 untuk membawa perubahan ke arah yang lebih baik lagi di RW.03.

*Saepullah*

_Ruang Imajinasi Rindu_ 13 Oktober 2019

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semakin maju pola pikir, pengaruhi pola kepemimpinan dan cara pemilihannya. Sukses selalu dan barakallahu fiik

13 Oct
Balas



search

New Post