sherina sherina

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

GURU ZAMAN NOW

Siapa yang tidak ingin menjadi guru yang hebat, apalagi guru yang up-to-date? Tentu saja guru seperti itu menjadi dambaan mereka yang ingin menjadi guru, atau bahkan mereka yang memang seorang guru.

Guru yang hebat bukanlah sekadar guru yang telah meraih banyak prestasi atau gelar akademik, mengikuti berbagai workshop, memiliki banyak jenis sertifikat. Guru yang dapat dikatakan hebat adalah guru yang tidak melalaikan tugas dan kewajibannya demi mencapai kredit-kredit dalam memperoleh pencapaian tadi, yaitu mendidik dan membimbing peserta didiknya untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan sebelumnya.

Selain hanya mengajar materi-materi pembelajaran sesuai kurikulum, guru yang hebat juga adalah guru yang mampu membantu muridnya menyelesaikan masalah-masalah, baik masalah akademis atau yang terjadi di sekolah, maupun masalah yang terjadi di luar sekolah. Saya secara pribadi sangat senang dan mengapresiasi guru-guru yang bisa membantu saya mencari jalan keluar pada masalah-masalah yang saya konsultasikan kepada mereka, yang juga bisa membantu saya dalam proses mengambil keputusan yang bijak.

Guru-guru intelektual, bukan hanya secara akademis, tetapi juga secara emosional saya rasakan semakin meningkat jumlahnya di Indonesia. Contoh jelas telah terlihat oleh saya, yaitu para guru yang berkarya di web Gurusiana. Banyaknya guru-guru yang menuangkan pikirannya ke dalam tulisan-tulisan, sehingga membantu menyebarkan ilmu bukan hanya dari sekolah-sekolah.

Pada era abad-21 ini, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (TIK) telah berkembang dengat sangat pesat. Guru-guru juga hendaknya menguasai perkembangan TIK tersebut. Tidak sedikit sekolah sekarang ini telah dibekali fasilitas komputer, baik untuk proses belajar maupun bermain. Anak zaman sekarang juga pastinya lebih tertarik dengan pembelajaran berbasis komputer.

Guru yang hebat belum tentu kompeten apabila tidak terus mengupdate ilmunya seiring berkembangnya zaman. Tidak mudah bagi guru untuk mempelajari TIK zaman kini, mengingat guru-guru yang telah berpengalaman sekarang, tidak difasilitasi TIK seperti sekarang ini pada zamannya.

Guru juga dikatakan guru yang hebat apabila ia peka terhadap lingkungannya, dimana secara tidak langsung ia terus meneliti dan memperhatikan apa yang terjadi di sekitarnya. Sehingga perkembangan anak, kesulitan ataupun hambatan yang dialami anak dapat segera dideteksi oleh guru. Selain itu, guru-guru juga akan mendapat pengalaman baru berkaitan dengan kejadian baru yang terjadi, dan pada saat itu akan terjadi pembelajaran, baik untuk meningkatkan ataupun memperbaiki proses belajar-mengajar (Danim, 2010).

Referensi:

Danim, Sudarwan. (2010). Pedagogi, Andragogi dan Heutagogi. Bandung: Alfabeta

http://dewikomalasari.gurusiana.id/article/tantangan-mengajar-generasi-milenial-3635251

http://ediprasetyo.gurusiana.id/article/seperti-apa-guru-hebat-itu-1243385

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Setuju Bund. Guru hebat yang mampu membuat murid jadi hebat. Suķses selalu dan barakallahu fiik

19 Sep
Balas



search

New Post