Ibu
kalau ibuku masih ada
hari ini umurnya akan delapan puluh tujuh
dan aku masih akan bisa tilpun ke rumah mengucapkan selamat ulang tahun ibu
dan bercerita betapa keruwetan paris dan jakarta selalu
ingin membuatku pulang dan bersimpuh di sisi tempat tidurnya
kalau ibuku masih ada
hari ini umurnya akan delapan puluh tujuh
dan meskipun aku diam saja
ibu akan tahu, aku sedang ingin meleburkan gelisahku
lalu kucium pipinya yg hangat dan kupeluk lengan atasnya yang sejuk
dan ibu membisikkan ke telingaku
yg sampai sekarangpun aku gak tahu
apa komat kamitnya itu
tapi selalu
membuatku mbrabak, lalu pecah tangis jiwaku
membasuh lelah
mencuci gelisah
untuk kembali lagi kuat
menghadapi dunia
kalau ibuku masih ada
hari ini umurnya akan delapan puluh tujuh
dan aku masih akan bisa
untuk sekedar membuatnya bahagia
menceritakan dari jauh tentang apa yg sudah aku lakukan untuk perusahaanku, untuk profesiku, untuk negaraku, untuk dunia
tentang anak-anakku
yg dia hafal namanya satu persatu
kalau ibu masih ada sekarang ini
aku gak akan menangis sesenggukan sesedih ini
karena rasanya belum juga aku mampu
menjadi anak yg berbakti
dengan menjadi manusia dg hati bersih
menyebarkan kebaikan
di muka bumi
selamat ulang tahun ibu
semoga dilapangkan dan diterangkan alam kuburmu
diampuni segala dosa-dosamu
dan dilimpahkan semua pahala amal perbuatanmu
dan dialirkan semua doa kami yg tak henti henti merinduimu
sampai di perjumpaan abadi
nanti.
paris, 11 maret 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar