Siti Fatimah

Alumnus PPS UNNES bekerja di SMP 2 Kudus sejak tahun 1995 Mata Pelajaran IPA...

Selengkapnya
Navigasi Web

Bagaimana jadi Guru Entrepreneur?

Wooowww....ramai sekali siang ini di ruang guru. Hiruk pikuk ibu guru yang telah selesai melaksanakan tugas mencerdaskan anak bangsa berganti kesibukan. Mengembangkan kemampuan sebagai entrepreneur. Ada yang menawarkan sabun dan pernik-pernik alat kecantikan, ada yang menawarkan pakaian, Bros dan aneka menu sarapan pagi.

Kalau kulihat cara menawarkannya, mereka sangat lihai menarik hati para pembeli. Sikapnya yang ramah, gaya bicara yang menarik hati, didukung dengan penampilan yang menarik. Untuk menawarkan barang, sebagian besar mereka memanfaatkan kemajuan teknologi, yaitu secara daring. Saya jadi ingin punya kemampuan entrepreneuus mengembangkan entrepreneur seperti mereka.

Sebagai guru penulis annyaran yang menghasilkan karya, guru penulis juga harus memiliki kemampuan entrepreneur yang baik. Kemampuan ini sangat bermanfaat untuk memasarkan dan mempromosikan buku hasil karya kita. Secara pribadi, kemampuan saya di Dunia entrepreneur sangatlah rendah. Rasa kurang percaya diri dan kemampuan menarik perhatian orang yang kurang mumpuni merupakan pokok permasalahannya. Selain itu saya juga gampang menyerah ketika apa yang saya tawarkan tidak ada merespon. Uuhh...susahnya berwirausaha.

Merupakan tantangan yang sangat berat bagi saya ketika buku perdana saya sudah tercetak. Saya harus mempromosikan dan memasarkan. Dengan kemampuan yang pas-pasan, aku pun mencoba seperti teman-temanku yang sangat andal dan pantang menyerah dalam berwirausaha.

Sedikit demi sedikit aku belajar entrepreneur, tapi otakku seperti bebal. Ketika berlatih entrepreneur kemampuan menulisku turun drastis. Saya jadi tidak pernah menulis, karena energi di otakku sudah terperas memikirkan bagaimana berenterpreneur yang baik.

Ajari aku menjadi guru entrepreneur.....Please......

#edidi galau....

Cikfat. 13.11.2018

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Diriku juga Bun..ingin belajar entrepreneur..

13 Nov
Balas

Entrepreneur.....ohh.... Ih lebay ya Bun

13 Nov



search

New Post