Siti Nurhayati

Siti Nurhayati, M.Pd. Lahir di banyumas 12 Oktober 1966. Guru Bahasa Inggris SMK. Tinggal di Yogyakarta. Terus belajar karena kehidupan tak pernah berhenti mem...

Selengkapnya
Navigasi Web
Rise Hand
brankaspedia.com

Rise Hand

Rise Hand

(Artikel 20)

Oleh: Siti Nurhayati

Sebelum narasumber menyampaikan pemaparan praktik baik tentang Merdeka Belajar, pemandu memberikan pancingan pertanyaan tentang apa itu Merdeka Belajar. Memang tidak mudah menjelaskan sesuatu yang abstrak yang tidak kasat mata. Demikian juga dua narsum yang telah disiapkan dalam acara temu pendidik life bersama Komunitas Guru Belajar Nusantara. Sebagaimana biasanya jika sebuah pertemuan dilakukan secara daring jangkauannya lebih luas. Siapapun yang mendapatkan informasi yang diterbangkan ke berbagai grup sosial media dan tertarik dengan acara tersebut sudah bisa dipastikan akan bergabung. Malam itu pun lumayan banyak pendidik yang bergabung baik melalui link zoom maupun youtobe dari berbagai penjuru negeri.

Dengan perspektif masing-masing, kedua narsum mencoba menjelaskan apa itu merdeka belajar dengan menggunakan bahasa yang dipilih sedemikian rupa agar mudah dipahami oleh peserta temu pendidik dimaksud. Yang pertama menjelaskan dengan gayanya yang khas bahwa merdeka belajar itu adalah belajar yang tidak dipaksakan, baik si guru maupun muridnya bisa mendiskusikan skenario belajar seperti apa yang bisa disenangi kedua belah pihak sehingga pembelajaran itu menjadi bermakna. Nara sumber yang kedua kebetulan guru mata pelajaran yang hampir semua siswa tidak suka dengan pelajaran tersebut karena sulit. Namun pak guru tertantang untuk bagaimana membuat yang sulit menjadi tidak sulit, yang rumit menjadi sederhana dan seterusnya. Merdeka belajar adalah jika guru tak datang para siswa merindukannya, dan kalau guru datang mereka girang dan bahagia.

Ada yang rise hand.“Pak Narsum tolong dijelaskan apa arti Merdeka Belajar? tanya pak guru Paijo.

Maguwoharjo, 20 Januari 2023

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Duh...ngantuk mungkin Bunda...haha.... salam semangat.

23 Jan
Balas

He..he..yg rise hand itu tadi ketika diterangkan mgk melamun Bu...

22 Jan
Balas



search

New Post