Siti Ropiah

Guru MA Al Ishlah Cikarang Utara Kab Bekasi Jawa Barat Alumni Uin Jakarta, nomor hp 087888623714 ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Lili Priyani Penulis Produktif KPPBR

Lili Priyani Penulis Produktif KPPBR

Lili Priyani Penulis Produktif KPPBR

Oleh: Siti Ropiah

Lili Priyani, nama yang tak asing terdengar di kancah para penulis Bekasi, khususnya di Komunitas Pendidik Penulis Bekasi Raya (KPPBR). Mungkin juga di komunitas penulis Jawa Barat seperti KPJB.

Kiprahnya dalam dunia kepenulisan tak dapat disangkal lagi. Menjadi narasumber di berbagai kegiatan selalu dilakoni. Hal ini tersebab kepiawaiannya dalam literasi tak diragukan lagi. Basis pendidikan bahasa Indonesia menjadi dasar yang menyebabkan ia mumpuni dalam berliterasi. Selain itu pelatihan dan jam terbang dalam dunia literasi menjadi pendukung dalam sepak terjangnya selama ini. Tentu kecerdasan yang dimiliki menjadi modal utama baginya. Ilmu retorika yang dimilikinya pun menambah pesonanya menjadi luar biasa.

Kiprahnya dalam literasi telah diakui. Terbukti sudah 66 buku dihasilkan oleh lentik jemarinya yang tiada henti merangkai kata. 23 buku tunggal dan 43 buku antologi. Umumnya bergenre non-fiksi, yaitu puisi.

Pandemi yang terjadi baginya justru menjadi berkah sendiri. Tersebab ia mampu merangkai kata lebih intens saat pandemi. Terbukti setiap bulan, ia mampu melahirkan sebuah buku. Sungguh pencapaian yang luar biasa. Padahal kegiatannya luar biasa padat sebagai seorang guru ASN di SMA 2 Cikarang Utara.

Berdasarkan hal tersebut di atas, KPPBR memberikan penghargaan kepadanya sebagai penulis produktif saat milad ke-4 yang diselenggarakan pada tanggal 27 Oktober 2021.

Wanita cantik ini memang luar biasa. Tiada hari tanpa literasi. Sepertinya itu yang menjadi slogannya. Hingga 66 buku terlahir sudah tanpa bersusah payah membuatnya (tidak seperti aku, yang harus segenap tenaga dalam melahirkan buku).

Sejatinya Lili Priyani Penulis Produktif Kebanggaan KPPBR

Salam Perindu Literasi

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Luar biasa Bu Lili Priyani, juga Bu Siti Ropiah, tak kalah hebatnya, Barokallah

28 Oct
Balas

Terima kasih atas kunjungannya dan barakallahu fiik

28 Oct

Ulasan yang luar biasa bunda, sangat menginspirasi. Begitupun dengan Bunda Ropiah dengan goresan2 penanya. amazing

28 Oct
Balas

Terima kasih apresiasi dan kunjungannya. Barakallahu fiik

28 Oct

Salut buat Ibu Lili priyani. Salam literasi semoga sehat selalu buat Ibu Vivi

28 Oct
Balas

Ibu Lily yang luar biasa. Tulisan yang sangat menginspirasi, Bun. Salam sukses selalu.

28 Oct
Balas

Terima kasih atas kunjungannya dan barakallahu fiik

28 Oct

Saya salut pada mami Lili Priyani dan hormat pada Bu doktor

28 Oct
Balas

Terima kasih atas kunjungannya dan barakallahu fiik

28 Oct

Bu Lily yang luar biasa. Ibu juga luar biasa. sangat inspiratif. Salam sehat dan bahagia selalu.

28 Oct
Balas

Terima kasih apresiasi dan kunjungannya Bu. Sukses selalu

28 Oct

Keren sekali tayangannya, mantap, sehat dan sukses selalu Bu DR

29 Oct
Balas



search

New Post