SLAMET RIANTO

Guru MTsN 1 Kebumen. Menulis itu mudah tapi sulit..... .sulit tapi mudah..... Dengan berlatih menjadi mudah...

Selengkapnya
Navigasi Web
Memahami Takdir '1'

Memahami Takdir '1'

Senin minggu pertama bulan Rojab usai waktu dhuhur, sepulang mengajar, Aan langsung menghadiri undangan tasyakuran khitanan anak tetangga , sebut saja namanya Fijar Setiawan. Dia merupakan putra bungsu pasangan pak Herman dan bu Kurniawati. Dalam acara itu diadakan bacaan surat Yasin dan tahlil yang dipimpin oleh kyai Muslimin.

Usai doa penutup, tuan rumah mempersilahkan tamu untuk menikmati hidangan berupa minuman dan makanan ringan , sebut saja pacitan. Termasuk di dalam nya ada suguhan rokok dalam gelas.

Lima belas menit kemudian, petugas sinoman membagikan kardus berisi makanan sebagai berkat dan tentu saja ini untuk di bawa pulang untuk dinikmati bersama keluarga. Semua tamu undangan pulang, hanya beberapa saja yang ngin ngobrol santai. Termasuknya Aan.

Setelah mendapat berkat Aan menuju ke motornya untuk meletakkan berkat . dia letakkan di atas jok tempat duduk. Setelah itu kembali menuju ke teras rumah lalu meneruskan ngobrol dengan beberapa tamu yang masih ada.

Satu jam berikutnya, saat di rasa cukup tamu undangan pamit sambil nyangking berkat yang dibungks tas plastik warna hijau. Aan pun ikut pamit, disamping sudah sore, ia juga merapa lapar karena belum makan siang. Ia menuju ke motor sambal membayangkan nanti makan bersama tentu semarak apalagi kondisi lapar tetu sangat nikmat.

Dia menuju ke parkiran untuk mengambil motor. Saat melihat motor dari kejauhan, ia sempat tanda tanya, ‘kok di atas motorku tidak ada berkat, padahal tadi saya tarus di atas jok, mungkin ada yang meletakkan di tempat khusus samping kunci kontak supaya aman dan kondusif. Harapan makan bareng pun muncul kembali

Saat mau memasukkan kunci motor, ia sempat kaget sebab di situ berkat tidak ada. Dia mau bilang ke orang yang punya rumah tetapi tidak jadi, Dia bergegas menghidupkn motor lalu pulang. Sambil menarik gas, ia bergumam dalam hati,,ternyata berkat itu bukan rejeki ku

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren critanya,salam literasi,sukses sllu Psk Selamet...

25 Jan
Balas



search

New Post