Soendari

Seorang ibu rumah tangga yang merangkap sebagai guru sebuah madrasah aliyah negeri di kabupaten Blitar. Alhamdulillah telah dikaruniai empat orang anak yang sho...

Selengkapnya
Navigasi Web
Sehat Datang Penat Hilang

Sehat Datang Penat Hilang

Sehat Datang Penat Hilang

Hampir 8 bulan berlalu semenjak covid-19 melanda di Indonesia kami sama sekali belum pernah merutinkan lagi olahraga berenang setiap hari Minggu. Rutinitas berenang setiap hari Minggu kami lakukan dengan alasan bahwa olahraga berenang sangat membawa manfaat bagi kesehatan kami terbukti seluruh tubuh menjadi sehat kembali karena peredaran darah menjadi lancar. Dengan berenang semua otot yang ada di dalam tubuh menjadi renggang kembali setelah 6 hari lamanya kami melakukan rutinitas kesibukan, baik di kantor di sekolah atau di manapun kita berada, sehingga untuk melenturkan otot-otot dalam tubuh kita harus melakukan sedikit peregangan untuk otot-otot tersebut. Nah kebetulan kami menyukai olahraga berenang, maka berangkatlah kami berenang. Hampir setiap minggu kalau tidak ada halangan kami selalu berenang bersama anak-anak dan suami.

Tatkala covid-19 mulai melanda di Indonesia maka kegiatan berenang ini seakan terhenti dan benar-benar saya merasakan bahwa ketegangan otot yang biasanya lentur setiap Minggu setelah melakukan kegiatan renang tidak kami rasakan. Mulai meredanya covid-19, bukan berarti terlena melainkan kami tetap Waspada untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Akhirnya Minggu pagi kami berangkat, disaat berenang otot terasa renggang dan segar kembali, nyeri di dada yang akhir-akhir ini mulai terasa tiba-tiba menghilang begitu saja saat otot-otot mulai meregang pada otot lengan, otot kaki dan pernapasan serasa segar kembali.

Memang benar setelah sepekan lamanya kita melakukan kegiatan rutinitas sehari-hari tubuh membutuhkan perenggangan otot kesegaran jiwa dan pikiran dalam tubuh manusia. Oleh karena itu berolahraga apapun jenisnya itu sangat bermanfaat bagi tubuh entah olahraga bersepeda berlari jalan sehat berenang dan sebagainya semuanya adalah bentuk olahraga yang bisa membawa kesehatan tubuh manusia. Marilah kita terus menjaga kesehatan tubuh kita dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh kesehatan maka kesehatan pun tetap dan harus kita jaga selamanya semoga covid-19 segera berakhir di muka bumi ini. Tetap menjaga kesehatan jasmani dan rohani.Indonesia sehat.

Blitar, 8 Nopember 2020, Salam literasi

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Shiiip smoga menginpirasi dan saya termotivasi lagi setelah sekian lama terhenti oh iya peregangan otot itu selain renang ap ya?

08 Nov
Balas

Shiiip smoga menginpirasi dan saya termotivasi lagi setelah sekian lama terhenti oh iya peregangan otot itu selain renang ap ya?

08 Nov
Balas

Senam

08 Nov

Semoga sehat selalu untuk kita. Sukses selalu dan barakallahu fiik

08 Nov
Balas

Alhamdulillah, sudah mulai menulis lagi.

08 Nov
Balas

Semoga sehat dan sukses selalu bun.. Keren ulasannya bun.. Izin follow bun.. Mhon follow balij ya bun.. Terima kasih..

08 Nov
Balas

Terima kasih, siap

08 Nov

Didalam badan yang sehat terdapat jiwa yang sehat dan pikiran jernih

13 Nov
Balas

Alhamdulillaah... Terus memberi inspirasi kpd teman teman, semoga sehat selalu bunda Sundari

08 Nov
Balas

Terima kasih salam

25 Nov



search

New Post