Sri Purwanti,S.E., M.Pd.

Saya seorang pengajar di SMKN 1 Musuk, Boyolali, Jawa Tengah. Mempunyai dua orang Putri, saya tinggal di Kebonmoyo Rt.006/ Rw 004, Karangnongko, Mojosongo, Boyo...

Selengkapnya
Navigasi Web
Gurusianer Pesta Di Ibukota

Gurusianer Pesta Di Ibukota

 Gurusianer Pesta Di Ibukota

Oleh : Sri Purwanti

Guru SMKN 1 Musuk, Boyolali

 

Suasana gembira menyelimuti Jakarta Convention center, Perpusnas, Monumen Nasional, Gedung A Kemendikbudristek dan tempat Iconic Kota Tua. Selama dua hari di Ibukota banyak pengalaman yang sangat menggembirakan dan menjadi rekaman yang abadi dalam memori para gurusianer. Di Jantung Kota yang ramai akan hiruk pikuk selama dua hari kedatangan tamu dari berbagai penjuru tahah air dan yang bikin bangga para guru penulis adalah saat pertemuan yang mengharu biru, kenapa seperti itu karena biasanya para guru penulis ini atau biasa disebut gurusianer karena selain guru adajuga dokter dan profesi lainnya mereka hanya bertemu didunia maya baik itu saling komen di blog gurusiana di grup Facebooknya Mediaguru atau pun di Grup Whatssap para penerbit buku baik itu buku solo maupun buku antologi.

Awal mula tidak saling kenal hanya berteman didunia maya kali ini dapat buesua di Jakarta dengan tujuan yang sama ingin launching buku terbaru di Ibukota, bisa dibayangkan luapan emosi saat bertemu, kegembiraan menyelimuti ruang Jakarta Convention Center saat hari pertama dan juga disana ada pameran Indonesia Internasional Book Fair (IIBF) disana ada pameran buku-buku dari seluruh penerbit baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Momen yang langka maka dari itu kalau tidak ikut pasti akan menyesal karena iven Temu Nasional Guru Penulis ini sudah 3 tahun tidak diadakan secara luhring karena masa pandemi, kali ini yang pertama setelah pandemi, jadi kalau tidak ikut akan merugi bagi para gurusianer senusantara.

Di hari kedua TNGP diadakan di Kemendikbudristek Gedung A, di sana dibanjiri para pemenang dari berbagai lomba baik itu lomba buku solo, antologi penghargaan-penghargaan seperti pejabat penjuang literasi, penulis 1000 hari nonstop, keluarga Literasi, penulis teraktif dan masih banyak lagi penghargaan lainnya termasuk seluruh peserta juga menjadi pemenang, karena perjuangan sampai Keibukota itu adalah tidaklah mudah banyak pengorbanan yang dikeluarkan seperti waktu, biaya yang tidak sedikit bahkan ada peserta yang terjauh yaitu dari Maluku yang melalui perjalan darat menempuh 4 hari baru sampai Ibukota, sungguh luar biasa, selain itu dari luar Jawa juga banyak yang ikut serta hadir.

Selain acara resmi TNGP di panggung baik di JCC maupun di Kemendikbudristek ada agenda mengunjungi tempat-tempat Iconic di Jakarta ada Perpusnas sebagai tempat laounching Buku kita terbaru, ada Monumen Nasional (Monas) ada juga Kota Tua, disana kita dapat berfoto ria sehingga dapat miningkatkan kegembiraan dalam diri para gurusianer Mediaguru.

Keunikan juga saat hari pertama kita pertama kali mengenakan sragam terbaru batil Literasi yang kata CEO Mediaguru bapak H. Muhammad Ihsan kalau kita mengenakan batik Literasi kegantengan dan kecantikan gurusianer akan naik 120 derajat, karena didalam batik literasi itu banyak mengandung makna salah satunya adalah angka 365 yang dibuat tulisan samar di batik itu menggambarkan guru sianer menulis tanpa henti selama 365 hari tanpa jeda, para gurusianer pasti faham dengan ini. Dan dihari kedua kita mengenakan kaos, ada yang kaos TNGP ada juga kami Ikatan Pendidik Penulis (IPP) Jateng menbuat sragam bagi  ibu-ibu juga jilbab kompak, karena sesuai slogan kita Jateng Gayeng dan benar-benar gayeng baik di perjalanan maupun di Lokasi-lokasi tempat acara serta tempat Iconik lainnya, sungguh agenda yang menjadi agenda tahunan mediaguru ini akan selalu dirindukan, terimaksaih TIM Media Guru atas Inisiatif yang begitu fantastik kami akan selalu TNGP di tahun -tahun berikutnya, meski kita keluar biaya dan waktu akan tetapi kepuasan bagi kami untuk dapat mengikuti acara semacam ini suatu kemenangan tersendiri bagi kami untuk dapat merapatkan barisan pada acara tersebut, selamat para pemenang karena kami semua adalah pemenang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post