Sri Rahayuningsih

Guru di SMA Negeri 1 Cerme, Bidang study Ekonomi . Bergabung dengan Gurusiana atas ajakan teman yang lebih dulu bergabung . Mohon bimbingan para senior agar kei...

Selengkapnya
Navigasi Web
Dies Natalis, Cukup Potong Tumpeng Saja

Dies Natalis, Cukup Potong Tumpeng Saja

Tagur 1

Oleh: Sri Rahayuningsih

Dies Natalis adalah suatu peringatan atas hari lahir yang di dalam sejumlah besar budaya dianggap sebagai peristiwa penting yang menandai awal perjalanan kehidupan. Oleh karena itu, secara turun-temurun peringatan itu dirayakan dengan penuh syukur dan kebahagiaan. ( Wikipedia)

Dies Natalis SMAN I CERME ( Smanic) yang ke- 38 tahun ini diperingati secara sederhana ditengah keprihatinan pandemi Covid-19 yang sepertinya masih saja enggan untuk berpisah dengan manusia.

Bertambahnya usia selalu diiringi dengan banyak harapan. Begitu pula dengan bertambah usia yang tak lagi muda Smanic bertekat untuk menorehkan prestasi yang lebih baik dari sebelumnya. Prestasi akademik maupun non akademik menjadi prioritas bagi Smanic.

Kegiatan Dies Natalis tahun ini diharapkan dapat menggerakkan serta meningkatkan semangat untuk kembali belajar yang sempat menurun gegara Covid -19.

Rangkaian acara dimulai tanggal 1 Maret hingga 2 Maret 2022. Acara diawali dengan Istighosah dan dilanjut lomba tumpeng. Karena jumlah kelas ada 36 kelas, maka lomba diatur dua sesi. Bagaimanapun protokol harus tetap dilaksanakan secara ketat, karena menjaga kesehatan adalah hal yang utama.

Hari pertama tanggal 1 Maret lomba tumpeng diikuti 18 kelas, pun yang tanggal 2 diikuti oleh 18 kelas. Peserta lomba sudah ditentukan oleh Panitia.

Sengaja lomba tumpeng dipilih untuk melatih anak berinovasi, dan berkreasi dengan cara menghias tumpeng.

Terbukti siswa yang mewakili menghias tumpeng, banyak siswa laki- laki yang terlibat dalam lomba menghias tumpeng.

Setelah tumpeng dinilai juri, maka tumpeng akan dibawa ke kelas masing-masing untuk dinikmati bersama teman sekelas.

Suasana ceria begitu terasa ketika mereka menikmati tumpeng hasil kreasianya. Tak lupa sebelum dinikmati, mereka berfoto ria dengan tumpeng kebanggaannya.

Sekolahku, 1 Maret 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post