Sri Wuryaningsih

Sri Wuryaningsih,lahir Jakarta pada tanggal 8 April 1967, anak V dari sepuluh bersaudara.Ayahnya bernama Toekidjan Djendropawiro dan ibunya Admi Maryati, saudar...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kisah di Balik ANBK MTsN 33 Jakarta

Kisah di Balik ANBK MTsN 33 Jakarta

Kisah di Balik ANBK MTsN 33 Jakarta

( Sri Wuryaningsih)

Tak ku sangka , ternyata ANBK tahun 2023, aku mendapat tugas sebagai ketua.

Andai sebelumnya tercium jika aku harus jadi ketua ,akan kutolak.

Namun info ku dapat setelah terbit SK , mau ga mau aku harus melaksanakannya.

Bertahun-tahun ANBK, baru kali ini ada kepanitiaan ( apa akunya tidak tahu).

Waduh aku bingung harus kerja apa. Karena di samping aku kurang paham , aku sebenarnya kurang suka " duduk" mungkin aku lebih suka jika "terjun ke lapangan "

Seperti ku katakan tadi karena sudah terlanjur, ya sudah .

Langkah pertama yang aku lakukan adalah koordinasi dengan semua panitia. Dalam hal ini aku hanya membuat jobdesk( walau mungkin ) juga belum jelas .

Mengusulkan pengawas silang, 

Agung Dwi Prabowo

Rahma Elmuni

Ermeilinda K.S

Adapun pengawas yang kami terima,

Ummu Rosydianawati dari MTsN 18 Jakarta

Siti Fatimah dari MTsN 18 Jakarta

Raditya Rahman dari MTsS Mardhotillah

Alhamdulillah ada proktor yaitu  Ruslan Abdul Gani. Aku sangat terbantu dengan proktor, karena beliau yang tahu semuanya.

Proktorlah yang awal pertama bekerja, karena beliau yang langsung berhubungan dengan Dinas Kementerian.

Sejak Juli 2023 Proktor sudah bekerja. Mulai melaksanakan simulasi, gladi Resik sampai menyiapkan semua perangkat yang terkait komputerisasi.

Tak kenal waktu beliau bekerja, sampai hari libur tetap harus bekerja, untuk menyiapkan semua berkas.

Jarak yang jauh bukan merupakan hambatan untuk datang ke sekolah.

Semoga selalu sehat ya Om ucan , demikian panggilan sehari- hari beliau.

Ada PLt Rudi Darmawan, walau masih muda tetapi penuh ide  dengan beliau aku selalu berdiskusi jika ada yang harus diselesaikan.

Rudy Siregar, orang dibalik layar namun mempunyai peranan penting. Sebagai Ketua Tata Usaha, kami butuh arahan beliau dalam melakukan sebuah tindakan .

Satu lagi orang yang selalu berkecimpung dengan kamera yaitu Asep Mulyana, membantu dalam peradmistrasian. Banyak pekerjaan yang ia harus selesaikan  dan  berhubungan dengan Proktor. Di tengah kesibukan karena banyak job yang harus diselesaikan, beliau pun tetap berusaha maksimal menyelesaikan semua tugas.

Aziz , sebagai teknisi kerja beliau tidak kelihatan, padahal tugas ini yang akan menentukan berjalan atau tidaknya ANBK.

Karena tanpa komputer ANBK tak mungkin terlaksana. Beliaulah yang memonitor apakah komputer layak pakai atau tidak.

Etti Purwaningsih, beliau yang selalu mengingatkan dan mengisi jika ada kekurangan, juga mendistribusikan konsumsi kepada panitia dan pengawas .

Suyatmi Astuti, wanita pendiam ini, juga sangat membantu dalam persuratan dan administrasi, juga dokumentasi .

Sri Istiyani, ibu yang selalu semangat dalam kegiatan di lapanganpun tak kalah pentingnya  demi lancarnya ANBK.

Karena beliau yang langsung berhubungan dengan para peserta didik . Ide dan kreatifnya  Juga dokumentasi yang beliau lakukan.Sehingga ANBK berjalan dengan lancar. 

Wariman , tenaga kependidikan ini juga mempunyai andil yang tidak sedikit, karena bantuan beliaulah panitia merasa tercukupi asupan energi dan kalori.

Dan yang tidak kalah penting walau bukan Panitia yaitu Derita Helfi, beliau sebagai perpanjangan tangan bendahara. 

Apapun kegiatannya maka dana mempunyai peran penting.

Sebagai ketua aku berusaha melengkapi dan mengisi kekosongan di sana- sini.

Alhamdulillah ditengah kesibukan para guru yang juga harus mengajar, namun karena kolaborasi dan saling menyadari, akhirnya ANBK di MTsN 33 Jakarta, walau masih banyak  kekurangan, namun dapat teratasi sehingga semua berjalan dengan lancar. 

Semua itu karena nikmat Allah semata.

Puncak  kegiatan tersebut ada di tanggal 18-19 September 2023.

Terimakasih kasih yang sebesar-besarnya untuk semua pihak yang sudah membantu pelaksanaan ANBK.

Semoga semua lelah kita menjadi amal kebajikan. Sehingga lelah akan berubah menjadi Lillah.

Semoga semua memberikan hasil yang baik, sehingga ada kenaikan yang signifikan diakhir pecapaian nilai ANBK.

Depok, 

Rabu, 20 September 2023

02.17

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ulasan yg keren

20 Sep
Balas

Mantul

30 Sep
Balas



search

New Post