Sri Yusniar

Pendidik bocah - bocah di desa kecil di Deli Serdang....

Selengkapnya
Navigasi Web
Bahagia Jadi Isteri Sultan

Bahagia Jadi Isteri Sultan

"Ini nyonya, teh dan tempe mendoannya"

Aku yang sedang selonjoran di sofa sontak menurunkan kakiku, bersiap memakan gorengan dan menikmati tehku. Teh buatan Mbak Ijah, Asisten Rumh Tangga yang baru hari ini bekerja membantuku mengerjakan pekerjaan rumah.

Duuuh, enak ternyata punya asisten ya, mau ini tinggal bilang, mau itu tinggal bilang, trus di rumah juga bisa santai. Hmmm.., memang jadi isteri Sultan itu luar biasa, enak bukan main begini. Keren ah. Aku harus update status ini, teman-temanku harus tau ini.

Tanggan kiriku langsung menyambar HP iPhone terbaru yang baru kubeli kemarin, sedang tangan kananku nyomot tempe mendoan dan langsung kumakan, dudududu..uenak tenan rek. HP kuletakkan di meja, aku santai menekan icon sosmed berwarna biru, aku selfie senyum termanis, memotret teh dan kudapan soreku yang ditata di meja kayu asli Jepara. Sempurna hasil fotoku, emang HP iPhone terbaru yang kubeli ini keren sangat. Huuhhh...,senang rasanya.

"Assalamu'alaikum"

Wah, ternyata babang tampanku udah pulang. Aku berlari menyambutnya, dia pun berhampur memelukku, kami seperti pengantin baru saja ih. Dia mencium keningku kemudian mengeluarkan sesuatu dari sakunya, sebuah kotak merah. Aha.., kalung emas..

"Apa itu Mas?", aku pura-pura tidak tau.

" Untukmu sayang", Oohh ini sungguh sweet, sweet banget. Mataku membulat, senyumku mengembang.

Benda itu seperti mengeluarkan cahaya kilat, cahayanya sangat menyilaukan mataku. Mungkin karena aku terlalu bahagia kali ya. Ah ternyata, suamiku sangat romantis dan perhatian.

Aku masih terseyum, bahagia rasanya.

"Bun, Bunda"

Aku membuka mata, ada Adreena putri kecilku di pinggir tempat tidur, dia menarik daster jelek yang kupakai. Kulihat sekeliling, kok di tempat tidur? Mana iPhoneku? Mana teh dan tempe mendoanku? Kemana suamiku? Mana kalung emasku?

Kukucek mataku..

Ya Allah, ternyata aku cuma mimpi..

Tamat

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren ibu cerpennya.

14 Jan
Balas

Terima kasih Pak

15 Jan



search

New Post