Suci haryanti

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Pijakan Pertama Untukku (part 1) Gurusiana 106

Mendarat mulus di bandara Kuala Namu Internasional Airport, membuatku sedikit kikuk, sudah sebesar ini aku tidak pernah pergi ke desa terpencil, meski masih di Indonesia. Seperti nya Mama paham perasaanku, tanpa banyak bicara aku dituntunnya keluar Bandara dan memasuki mobil Avansa hitam, yang sudah disiapkan untuk menjemput kami, Mama yang banyak bicara dengan Bahasa Jawa Deli, itupun aku tau dari Mama setengah berbisik kearahku. Selebihnya Aku hanya terdiam, hanya mendengar obrolan yang sangat sulit kumengerti.

Tujuanku pindah kerja, tidak ada lain karena masalah yang sedang kuhadapi. Namun, disisi lain terbesit dari hatiku, semenjak sumpah yang kuucap bersama rekan sejawat untuk menolong sesama, dimanapun letaknya. Memang bukan sesuatu yang mudah, di Jakarta semua fasilitas medis lengkap, hanya mengunakannya saja, itupun dibantu dengan beberapa perawat dan Optometri. Entah jika di desa terpencil ini jangankan perawat atau optometri yang membantuku, perangkat alat pemeriksaan matapun aku yakin tidak optimal,karena itu, aku membawa beberapa snelen chart, adj trial frame, lensometer. Ingin rasanya membawa autoref kesayanganku. Kuraih ponsel pintarku yang nampak berbeda, mulai kubuka whatshapp, ratusan pesan yang masuk dari akan Take off hingga landing, kali ini tidak kuemui pesan dari Satria, miris hatiku, membayangkan kebingungannya Dia pasti sangat panic, karena kami selalu berkomunikasi setiap harinya. Hanya semenjak kecelakan tunggal itu beberapa kali Wa untuknya aku buka tutup blokiran Wa, setiap kali kulihat nomornya online langsung aku blokir, entah puluhan aku seperti itu. Hmmmm saat ini aku ingin sekali menceritakan pada Satria bahwa aku sudah sampai Medan, bahwa aku baik-baik saja. Keinginan ini begitu kuat. Perlahan kubuka blokirnya. Ia sedang online, hatiku bergemuruh,aku benar-benar kikuk, kuperhatikan dengan jelas Satria mulai mengetik, “Come on…! Mentari….! Sadar…kamu harus benar-benar hilang dari kehidupan Satria!” langsung kembali kugerakan jariku untuk kembali memblokir nomor Satria, meski aku sangat ingin tahu apa yang Ia tulis. Ini keputusan terpahit yang harus aku jalani. Menahan rasa yang tak pernah sedikitpun aku inginkan. Ya….melihatnya online membuatku cukup bahagia, menandakan Ia ada. Hanya itu.

Suasana, daerah yang sangat asing buatku,berbeda dengan Jakarta sejauh mata memandang deretan gedung pencakar langit menghiasi setiap sisinya, aneka kuliner dan perkantoran tertata rapih di tepi jalan dengan kemacetan yang luar biasa. Dalam perjalanan ini, disungguhkan dengan pemandangan yang sangat berbeda,sangat indah, sangat asri, bagaimana tidak? pegunungan yang menjulang menawan dengan keasrian, dihiasi awan cumulus mengitarinya setiap sisi mata ini memandang kesejukan, kekaguman terasa tentram melihat semua kealamian alam.

Mataku sungguh sangat dimanjakan, dari tepi kanan arah mobil, nampak berkilau kebiruan, bukan sekedar indah, tapi memesona, ya…! sebuah danau yang sangat popular di tengah Sumatera Utara. Danau dengan panjang 100 Km dan lebar 30 Km benar-benar Takjub kumelihatnya langsung, bukan Cuma aku, setiap orang yang memandangnya pun akan berdecik kagum akan Danau Toba yang sangat terkenal ini, udara yang segar, membuat Mama singgah sebentar tidak jauh dari Danau yang seperti lautan karena sangat luas di tengah pasak gunung berbaris. Sungguh sangat indah. Benar dugaanku, begitu turun dari mobil, udara sejuk membelai lembut ujung kulit ariku, ohhh…! Segar sekali walaupun ini bukan pagi hari. Ada beberapa muda-mudi sedang menikmati pemandangan ini sambil berfoto, mengabadikan keindahan dan keelokan Danau Toba.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeeeeen

28 Jun
Balas

Jazakillah

28 Jun

Bisa banhet dach ach

28 Jun
Balas

Seneng ibu cantik udah mampir

28 Jun



search

New Post