Sumintarsih

Mengajar di SMP Al Irsyad Purwokerto...

Selengkapnya
Navigasi Web

Untung Aku Kesiangan

Guru terlambat ke sekolah? Jangan sampai dong...! Yang namanya guru, harusnya bisa dijadikan model oleh siswa dalam segala hal, apalagi kedisiplinan jam kerja.

Terus, ada apa dengan judul itu? Ini lain cerita. Meskipun jam kedatangan guru selama pelaksanaan PAS (Penilaian Akhir Semester) lebih siang, yaitu maksimal 7.00, biasanya maksimal 6.45, aku tetap berangkat seperti biasa. Dari rumah pukul enam bahkan kadang kurang, sampai sekolah langsung finger print, 6.15-an. Jalan masih sepi dan nyaman. Orang Jawa bilang, _ora kemrungsung._

Nah, pagi ini, aku keasyikan memasukkan nilai di laptop, akhirnya berangkat lebih siang. Namun, sudah jatuh tertimpa tangga pula. Sudah kesiangan, ada masalah baru. Saat meninggalkan gerbang perumahan, aku melihat ada guru seyayasan, tapi berbeda seragam. Wah, ini saya salah kostum, memakai seragam untuk besok hari. Spontan saya putar balik.

Mengapa tidak lanjut jalan saja? Itu bukan aku banget. Selama bisa taat, jangan sampai mencontohkan yang salah. Apalagi, aku sering menasihati anak-anak OSIS-ku, "Jangan kau minta orang maklum kepadamu, tapi kamu yang harus maklum dengan peraturan. Misal, kamu minta gurumu maklum karena kamu tidak _nggarap_ PR atau kamu minta sekolah maklum karena bajumu basah jadi tidak memakai seragam." Karena itulah aku termasuk orang yang taat asas. Ditambah lagi, background pramuka yang sudah mewarnai hidupku. "Disiplin, berani, dan setia." He..he....

Ibarat kata, daripada terlambat ke kerja karena mandi, lebih baik tidak mandi daripada terlambat. Jika terlambat berurusan dengan peraturan, kalau tidak mandi itu rahasiaku saja. Tidak perlu bercerita ke orang lain. Ini hanya contoh, lho....

Nah, beruntungnya aku kesiangan di situ. Allah menunjukkan aku salah kostum. Bila salah kotum dan berangkat pagi, masih sepi, tidak ada petunjuk buatku. Alhamdulillah, Mahasayangnya Allah kepada hamba-Nya. Tidak salah kostum dan tidak terlambat, cuma mepet banget datangnya. *

Purwokerto, 4 Desember 2018

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Untung ada bejo,Bun. Salam kompak.

04 Dec
Balas

Amin....makasih bunda Marlupi

04 Dec
Balas

Siap bunda Rita. Trim

04 Dec
Balas

Salam kompak juga pak tanto. Trim

04 Dec
Balas

Bener mb dyah....

05 Dec
Balas

Kesiangan yang membawa keberuntungan bu Mien

05 Dec
Balas

Orang jawa selalu bilang.." untung " ya Bun...salam sehat dan sukses Bund..semiga besok ga salkos lagi..

04 Dec
Balas

Selalu ada hikmah dan petunjuk tetang apapun. Fokus biar gak salah lagi hehehe semangat ... Salam literasi.

04 Dec
Balas



search

New Post