Supardi

Seroarang guru SD Negeri Sukarahayu 02 Di Kabupaten Bekasi...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mobile Legend. (Tantangan Hari ke 4)

Mobile Legend. (Tantangan Hari ke 4)

Dunia informasi dan teknologi berjalan dengan cepat, tidak terkecuali dengan gadget yang memberikan kemudahan bagi penggunanya. Selain untuk alat berkomunikasi, gawai ini banyak digunakan untuk hiburan, salah satunya bermain gamesGame online sudah banyak bermunculan, baik berbasis dota ataupun lainnya.

Salah satu game online populer android ialah mobile legend. Game yang satu ini menyajikan permainan dengan dua tim, masing-masing tim terdiri dari 5 pemain. Permainan dengan teknik dan kerjasama kelompok ini membutuhkan data internet untuk nenggunakannya. Setiap pemain harus memilih salah satu hero yang akan digunakan. Role hero yang biasa digunakan satu tim berupa: tankmage, marksman, assasin, fighter dan support. Tergantung kesepakatan tim untuk menggunakan hero apa yang dipilihnya. Keseruan mulai terasa setelah game berjalan

Tujuan utama untuk mencapai kemenangan ialah dengan menghancurkan base musuh. Diharapkan setiap hero harus berperan dengan tugasnya masing-masing. Contoh kecil, tugas marksman (MM) biasanya untuk membunuh musuh, sedangkan role tank melindungi hero yang lemah seperti MM dan mage. Semakin banyak mengeliminasi lawan, maka kesempatan untuk victory (istilah menang dalam mobile legend) semakin terbuka lebar. Ketika menang, penambahan bintang terjadi. Semakin banyak menang, maka level akan meningkat (levelnya berupa : elite, warior, master, grandmaster, epic, legend, dan mytich). Tantangan setiap pemain, bagaimana menaikan level dengan secepat mugkin.

Negara Indonesia mendapat sebuah kehormatan, hero yang dipakai di game mobile legend megadopsi dari sebuah tokoh pewayangan, bernama Gatot Kaca (dengan slogan, otot kawat tulang besi). Baru-baru ini, Moonton (pembuat game mobile legend) mengeluarkan hero dari nusantara juga, bernama Kadita. Hero tersebut terinspirasi dari sebuah legenda dari pantai selatan yaitu Nyi Roro Kidul

Keasyikan dari game yang satu ini ialah bagaimana cara mendapatkan bintang sebanyak-banyaknya. Hasrat yang tinggi ditambah nafsu berlebihan, membuat para gamer menjadi lupa dengan waktu. Pagi, siang sore, malam, bahkan subuh hari digunakan untuk bermain game ini. sehingga banyak pekerjaan yang terbengkalai olehnya. Belum lagi, keinginan membeli hero atau mendapatkan skin atau menaikan emblem (level) harus menggunakan (diamond). Diamond didapatkan dengan membelinya di aplikasi online pula.

Sekarang tugas kita seperti apa menyikapinya. Apakah game online hanya sekedar hiburan atau membuat para pemainnya menjadi kecanduan? Jika sebagai penghilang suntuk di waktu-waktu santai, mungkin boleh. Tetapi jika dimainkan tanpa mengenal waktu, maka dipastikan anda kecanduan. Laporan terakhir dari media massa kala itu, ada seseorang menjadi stres atau depresi dikarenakan kecanduan game mobile legend.

Bahkan jika ditekuni dengan mendalam, seseorang bisa menjadi altet e-sport profesional dan menghasilkan uang yang banyak. Bukti nyata, ketika sea games di Manila kemarin. E-sport mobile legend dipertandingkan. Namun sayang, negara Indonesia hanya mendapatkan perak. Timnas mobile legend Indonesia dikalahkan oleh tuan rumah.

#TantanganGurusiana#

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Owh, begitu yah Pak. Aku mah gaptek, gak ngerti, hehehe. Sukses selalu dan barakallahu fiik

20 Jan
Balas

Habisnya saya bingung bunda mo nulis apa, karena saya sering main game ini. Ya saya tulis aja.. Hehhehe

20 Jan
Balas

Gak pa pa.apa saja bisa ditulis, asal sisipkan pesan moral di dalamnya.

20 Jan



search

New Post