Sury

Buruh pabrik PT Sai Apparel Industries Semarang adalah profesiku sebelumnya, dan sekarang menjadi pendidik hanyalah suatu kebetulan, mungkin karma dari aya...

Selengkapnya
Navigasi Web
Terdidik Bukan Pendidik

Terdidik Bukan Pendidik

Hari ke13

#tantangangurusiana

Pembelajaran bisa ada di mana saja. Bukan hanya di sekolah. Pembelajaran dalam KBBI diartikan sebagai cara, perbuatan menjadikan belajar. Orang yang telah mendapatkan pelajaran (di sekolah) disebut pelajar. Sebenarnya lembelajaran bisa terjadi dan ada di mana saja. Bukan hanya di sekolah. Orang terpelajar tidak hanya yang mendapat pelajaran di sekolah. Di pasar, di ladang, di lapangan bisa terjadi pembelajaran jika dapat menjadikan seseorang lebih baik/lebih bisa mengerjakan sesuatu.

Pembelajaran sering didapat dari sebuah hubungan sosial dan di tempat aktivitas sosial. Setiap tempat bisa menjadi sekolah, dan setiap orang bisa menjadi guru. Dalam hal ini, orang yang luas pergaulannya menjadi luas wawasannya. Bahkan lebih dari orang yang lama di sekolah. Ada sosok teman sebagai contoh bahwa sebuah interaksi sosial dapat menjadikan seseorang terpelajar atau terdidik.

Sebut saja Mantili (bukan nama sebenarnya). Dia tidak sajana, apalagi magister. Sekollah SLTA tidak tamat. Ijazah SLTA diperoleh pada sekolah penyetaraan. Meski begitu, dia bisa dibilang terdidik. Dari pengalaman berada di tengah-tengah masyarakat, dengan berbagai yang komplek, menjadikannya pandai menyikapi apapun. Seperti masalah sosial yang timbul pada saat ini, dia lebih peka menyikapi masalah sosial akibat dampak corona.

Di saat pandemi sekarang, kecerdasan intelektualnya tampak. Begitu juga kecerdasan sosialnya. Dia pandai dalam menyikapi berita hoaks, juga tau banyak tentang covid 19. Begitu juga dengan kecerdasan sosialnya. Bersama teman-temannya membentuk komunitas peduli. Setiap Jumat melakukan aksi pedulu untuk membantu orang yang membutuhkan. Hal ini tentu tidak didapatkannya melalui bangku sekolah, tetapi dari kepekaannya mengambil pembelajaran pada masalah yang ada. Dia telah belajar dari covid19.

Pendidik, tentu telah mendapat pembelajaran yang cukup. Dalam masalah-masalah yang ditimbulakan virus coro, tidak sedikit yang tidak pandai menyikapi. Terkait berita hoaks yang sering muncul, sebagian pendidik kurang tau akibat yang ditimbulkan. Tidak tau cara mencari faktanya. Bahkan sering menyebarkannya. Ironis. Dalam hal masalah sosial yang terjadi, seperti banyaknya PHK, orang yang kesulitan, atau bantuan yang bisa dilakukan. Tidak sedikit pula yang acuh. Di sinilah pembelajaran tidak menyentuh pada orang yang terdidik di ruang kelas.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post