Susi Hart

guru d SMK N 1 tapen...

Selengkapnya
Navigasi Web
Menemani Tumbang Ananda Sesuai Kebutuhan
riviu apk Chai’s play

Menemani Tumbang Ananda Sesuai Kebutuhan

Salah satu bentuk cinta orang tua terhadap ananda adalah menemani tumbuh kembangnya sejak kandungan hingga dewasa. Jika kita boleh gagal dalam suatu pekerjaan, maka tidak dengan mengasuh ananda. Orang tua harus berhasil mendidik ananda menjadi pribadi yang terbaik. Jika orang tua gagal dalam mendidik ananda, maka tidak bisa diperbaiki di kemudian hari sebagaimana memperbaiki kesalahan dalam mengerjakan suatu pekerjaan tertentu.

Akan tetapi, besarnya tuntutan menjadi orang tua ini tidak dibarengi dengan adanya sekolah khusus untuk orang tua. Sehingga tidak sedikit orang tua yang meraba-raba dalam mendidik ananda, seperti berjalam dalam ruangan gelap. Terlebh lagi jika usia ananda masih di bawah lima tahun. Ditambah lagi, dalam rumah terdapat lebih dari 1 balita. Yang mana semuanya butuh perhatian. Bakan sampai harus menguras emosi orang tua. Sedangkan orang tua tidak punya waktu, biaya, atau tenaga untuk mengikuti kelas-kelas parenting secara offline. Terlebih dengan kondisi lingkungan yang tidak mendukung.

Namun, di era digital ini banyak aplikasi ataupun konten-konten parenting yang hadir untuk membantu orang tua agar berhasil mendidik anak. Hingga hasil akhirnya, ananda dapat mengomunikasikan perasaannya secara verbal bukan nonverbal. Misalnya, “Ayah, aku takut” bukan tiba-tiba menangis sedih di pojok kamar sambil meremas bajunya. Salah satu aplikasi tersebut, yaitu Chai’s play.

Aplikasi Chai’s play dapat diunduh di playstore, dilihat di instagram, maupun facebook. Adapun alamat fb nya yaitu https://www.facebook.com/chaisplay/?__tn__=%2Cd%2CP-R&eid=ARABfTwZyD5Gc3DCMe1K5iODT6lpIjAJGEgbEihMIwjL9WOUWlroxR7W9tBEYgrIfJ18bszPqsJDg8qC. Pendaftaran akun di aplikasi ini sangat mudah, bisa memanfaatkan akun fb ataupun email. Kemudiaan mengisi data orangtua dan ananda secara umum. Bahasa yang digunakan bisa dipilih, bahasa Indonesia atau bahasa Korea. Dengan begitu, Kita sudah bisa memanfaatkan aplikasi ini. Aplikasi ini berisi info pilihan, pengasuhan dan permainan, dan halaman saya.

Info pilihan sarat dengan pesan positif yang dapat menjadi mood booster yang muncul setiap hari. Pengasuhan dan permainan yang disajikan sesuai dengan usia ananda. Sehingga orang tua bisa mengajak ananda bermain dengan permainan yang tepat sasaran. Biasanya kita diminta untuk update aplikasi jika usia ananda yang terekam kadaluarsa. Dalam slide pengasuhan dan permainan terbagi atas permainan terpopuler anak usia 5 tahun, misalnya, lembar kerja untuk ananda, pengasuhan anak, dan permainan. Pada bagian pengasuhan berisi artikel-artikel parenting sebagai salah satu sumber wawasan orang tua. Sehingga orang tua akan tercerahkan setelah membaca artikel tersebut. Strategi mengendalikan amarah ibu dengan cerdas, misalnya. Untuk konten yang disukai kita bisa klik ‘simpan’ yang dapat dilihat di kotak permainan dan kotak stori saya.

So, buat para orang tua dan calon orang tua, aplikasi ini rekomended sangat menurut saya. Selamat menjadi orang tua yang menyenangkan

Periviu : Susi Hartatik, Bondowoso

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post