Seuntai Kata
Menulis hari ke-74(1872)
/
Seuntai kata selalu terbukti
Bisa memotivasi seseorang
Bisa menyemangati hati yang lara
Bisa membangkitkan galau yang ada
Semua bisa jadi.lebih baik dari sebelumnya
/
Pun sebaliknya karena seuntai kata
Akan melukai hati yang sedang lara
Akan menyakiti hati yang gundah
Akan membuat hati jadi galau
Semua hanya karena seuntai kata
/
Untuk itu hati-hatilah dalam berkata
Seuntai kata ibarat pedang yang terhunus
Ibarat belati yang siap menghujat
Ibarat harimau yang siap menerkam
Mulutmu harimaumu itu kata pepatah
//
Salam Romadhon
Tandan, 15 Maret 2025
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar