Tensiswarni

NAMA : TENSISWARNI TTL : LIMAU LUNGGO, 23 JUNI 1978 TEMPAT KERJA : SDN 09 PPA KOTA SOLOK SUMATERA BARAT ...

Selengkapnya
Navigasi Web
SARAWA GALEMBONG MEMBUAT PRAJURIT LARI TERBIRIT

SARAWA GALEMBONG MEMBUAT PRAJURIT LARI TERBIRIT

Oleh :Tensiswarni,S.Pd.I

Tantangan gurusiana hari ke-7

Solok , 15 May 2020

Sarawa galembong atau (celana galembong) merupakan pakaian sehari-hari orang Minang Kabau bagi laki-laki. Sarawa galembong ini dibuat dua kali ukuran orang dewasa, ukurannya besar dan kalau dipakai longgar.

Dahulu laki-laki di Minang Kabau kalau sudah remaja biasanya lalok di surau (tidur dimussalla). Laki-laki minang lalok di Surau belajar mengaji dan belajar bersilat (pencak silat )sebagai ilmu bela diri. Kalau belum bisa mengaji dan bersilat atau belum punya ilmu bela diri maka laki-laki di Minang Kabau belum boleh pergi merantau.

Malam hari para laki-laki mengaji dengan Angku, angku adalah panggilan guru mengaji di Minang Kabau, setelah selesai mengaji baru angku mengajarkan basilek, jadi jarang laki-laki yang sudah remaja tidur di rumah orang tuanya. Hari sudah siang para remaja laki-laki pergi ke ladang secara bergantian yang disebut bajulo-julo karajo.

Laki –laki Minang Kabau memang terkenal dengan tangguh dan pantang menyerah. Kalau pergi merantau pantangan untuk membawa modal dari kampung, biasanya kalau diperantauan mengajar mengaji, atau mencari induk semang untuk bekerja terlebih dahulu, mencari banyak pengalaman dan kalau sudah punya modal laki-laki Minang Kabau juga berdagang sendiri. Makanya orang Padang disebut banyak orang pandai dagang. Sebagai gambaran laik-laki Minang Kabau.

Mengapa sarawa galembong membuat prajurit lari terbirit-birit? Pada zaman penjajahan Belanda, orang Belanda berniat ingin menjajah Minang Kabau, Belanda sudah melihat –lihat keidahan alam dan hasil pertanian di Minang Kabau begitu indah dan banyak sumber daya alam. Belanda ingin sekali menduduki daerah Minang Kabau.

Para prajurit dan komandan berjalan sepanjang kampung ingin mencari orang-orang yang memimpin kampung tersebut. Prajurit menemui sebuah surau dan prajurit mengelilingi surau. Tiba –tiba prajurit berteriak….Komandaaan…prajurit memanggil dengan suara histeris…komandaan coba lihat jemuran ini…komandan heran…ada apa kata komandan dengan terkejut komandan menuju sumber suara.

Prajurit mengambil celana galembong yang ada pada jemuran dan mengangkat serta mencobakannya…komandan coba perhatikan celana orang Minang yang saya cobakan ini…iya kata komandan heran lagi..betapa besar celana orang disini, pinggangnya saja sampai di leher saya apa lagi orangnya komandan…tentu lebih besar dari celana ini kata prajurit dengan penuh keherannan.

Prajurit dan komandan berunding, rasanya kita tidak mungkin untuk menjajah di Minang ini komandan celananya besar tentu orangnya lebih besar tentu kita semua akan kalah disini, sebelum angku dan para anggotanya pulang lebih baik kita cepat pergi dari sini…

Betul …betul sekali kata komandan, kita tidak akan mau mati sia-sia disini..mari kita pergi dari kampung ini…komandan dan prajurit lari terbirit-birit..semenjak itu Belanda tidak mau lagi datang ke Minang Kabau..

Dan masa sekarang para pemimpin di Minang Kabau menghimbau agar para anak-anak , pemuda dan pemudi agar kembali ke Surau agar kegiatan mengaji tetap hidup kembali di Surau. Dengan himbauan pemerintah, magrib mengaji dan subuh berjamaah yang di sebut juga Kota Serambi Medinah…

Sekarang terhenti dulu kegiatan magrib mengaji dan subuh berjamaah karena sedang dilanda yang namanya covid- 19.

Selamat menjalankan ibadah puasa..

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

mantap idenya un...

15 May
Balas

Terimakasih yen...

15 May

Terimakasih yen...

15 May

Terimakasih yen...

15 May



search

New Post