Tri Agus Prasetijo

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
PAS 1 tahun 2017-2018 tidak berjalan lancar

PAS 1 tahun 2017-2018 tidak berjalan lancar

Senin tanggal 11 Desember tahun 2017 adalah hari pelaksanaan Penilaian Akhir Semester 1 (PAS 1) tahun 2017-2018. Pelaksanaan yang bertepatan dengan musim hujan ini tentu saja berdampak besar bagi peserta didik khususnya di SD Negeri 1 Semarang Banjarnegara.

Cuaca yang sedikit ekstrim ini membuat daya tahan anak anak kami menurun. Tercatat beberapa siswa tidak masuk sekolah karena sakit. Dan ada juga yang memaksakan berangkat meskipun pada akhirnya tak mampu melanjutkan dan harus aku antar pulang.

Situasi ini tentu saja membuat kami prehatin. Banyak siswa yang harus mengerjakan test susulan. Karena mereka terpaksa tidak dapat mengikuti test sesuai jadwal yang ada.

Sebagai guru PJOK aku harus sigap dalam melihat situasi ini. Satu anak harus saya antar pulang sekolah karena perutnya sakit. Bahkan hingga muntah di halaman sekolah saat hendak saya antar pulang. Selesai mengantar kemudian aku mencari pasir untuk menutup halaman yang kotor tadi.

Aku mengingatkan kepada anak-anak untuk makan pagi dulu sebelum sekolah. Agar perutnya tidak kembung dengan cuaca yang seekstrim ini. Semoga lekas sembuh anak-anakku. Dan semoga bisa mengerjakan PAS 1 dengan lancar dan dengan hasil yang baik ...aamiin

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post