TRI MAKNO HARTANTO

Tri Makno Hartanto,memiliki kegemaran menulis. Lahir di Ambarawa 27 September 1971. Tri panggilan akrabnya, sebelum menjadi guru pernah menjadi seorang penyiar ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Sekolah Baru Semangat Literasi Baru
Sumber : Gurusiana

Sekolah Baru Semangat Literasi Baru

Akhir tahun 2022 yang lalu ada undangan pengukuhan sebagai kepala sekolah di Pendopo Kabupaten Brebes. Rerata mereka adalah guru yang mendapatkan promosi sebagai kepala sekolah baru. Selain itu ada pula kepala sekolah lama yang dimutasi di tempat yang baru. Saya termasuk kepala sekolah yang mendapatkan mutasi. Tak terasa sudah delapan tahun bertugas di SD Negeri Kaliwlingi 01. Sekolah pertama di mana saya ditugaskan sebagai kepala sekolah. Sekolah “Ndeso” yang terkenal karena menjadi perintis kegiatan literasi. Bagaimana ceritanya? Semua itu tidak terlepas dari kegiatan literasi yang gencar dilaksanakan. Walaupun secara geografis berada di pedesaan, banyak prestasi di bidang literasi yang telah diraih, sehingga warga sekolah tak pernah merasa minder Ketika bertemu dengan mereka yang bersekolah di perkotaan.

Rasa syukur selalu saya panjatkan kepada-Nya. Begitupun ungkapan terima kasih saya tujukan untuk CEO Gurusiana, Pemred MediaGuru dan seluruh stafnya yang telah menjadikan saya selalu bersemangat untuk mengembangkan literasi di sekolah. Apa menariknya? Mengenal blog Gurusiana menjadikan saya jatuh cinta, sehingga begitu mengetahui ada lomba menulis artikel saya sering mengikuti. Bahagia rasanya, menjadi salah satu pemenang di antara para penulis hebat di blog Gurusiana. Begitupun ketika tulisan para pemenang itu dibukukan. Tidak hanya itu, pada salah satu buku Antologi, saya diberikan kesempatan untuk menjadi narasumber webinar tanpa saya duga. Banyak manfaat yang saya dapatkan setelah mengikuti kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh MediaGuru dan Gurusiana.

Pertama kali berjumpa dengan blog Gurusiana, seperti ungkapan dalam Bahasa Jawa, Kaya Tumbu Ketemu Tutup. Klop, serasi, seperti bertemu pasangannya. Saling mengisi dan melengkapi. Kok bisa? Ya, begitulah. Guru tak akan lepas dari kegiatan tulis menulis. Membuat buku dengan kualitas yang bagus serta belajar menjadi writerpreneur bisa dilakukan di blog Gurusiana. Terlebih jika ingin menjadi seorang juara, maka MediaGuru dan blog Gurusiana selalu memberikan fasilitas yang kita perlukan. Para instrukturnya berkompeten dan memiliki pengalaman sebagai juara. Manajemen yang hebat dilakukan hingga menjadikan kita lebih profesional. Menjadi bagian dari blog Gurusiana berjuta sensasinya. Blog ternama yang memiliki anggota para penulis dengan segudang prestasi, keistimewaan, dan karya tulis yang bertutur tentang perjuangan menjadi juara. Lalu apa resolusi di tahun 2023? Tentu saja ada. Jika lama tidak menulis, segudang rindupun terasa di hati. Senyampang dengan tugas sebagai kepala sekolah di tempat yang baru, saya memiliki keinginan kuat menjadikan SD Negeri Pasarbatang 01, tugas saya yang baru, untuk menjadi sekolah dengan budaya literasi yang kuat disertai karya buku kepala sekolah, guru, tenaga kependidikan, dan tentu saja karya para peserta didiknya.

Jika mengawali karir di sekolah desa saja bisa merintis kegiatan berliterasi, maka di tahun baru dan tempat tugas yang baru pula, tentu gaungnya harus lebih hebat. Kegiatan literasi harus lebih semarak dan membudaya. Banyak membaca dan belajar serta selalu menjadi pioneer dalam segala hal akan selalu saya lakukan. Saat ruang aktualisasi terbuka, maka saat itulah pembuktian harus diwujudkan. Itulah resolusi saya sebagai kepala sekolah di tempat tugas dan di tahun baru 2023.Salam literasi!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga sukses. Aamiin

15 Jan
Balas

Terus menginspirasi...Sukses selalu Pak

18 Jan
Balas

Terima kasih, Pak Solichin

29 Jan

Siip, Pak Tri. Selamat berkarya di ladang yang baru. Terus gelorakan semangat literasi. Salam sukses.

17 Jan
Balas

Siap Bu Cicik.Sukses selalu.

29 Jan

Keren tulisannya Pak Tri, kepala sekolah yang menginspirasi, semoga berhasil

16 Jan
Balas

Terima kasih,Pak Pur. Kangen baca puisi karya panjenengan.

29 Jan



search

New Post