Triznie kurniawan

Hanya seorang ibu rumah tangga yang berusaha taat kepada kunci syurganya, serta berusaha menjadi abdi negara yang baik dengan melukis kanvas pendidikan di pesis...

Selengkapnya
Navigasi Web
Becak dan Tuannya

Becak dan Tuannya

Becak dan tuannya

Sejauh ini, siapa coba yang tidak tahu apa itu becak? dari balita sampai usia hampir tiada semua pasti sudah paham benar mana dan apa yang dikatakan dengan sebutan "becak". Coba sekali lagi kita pikirkan apa sebenarnya sesuatu yang dapat kita ambil dari filosofi sebuah becak lebih tepatnya seorang tukang becak?Ah... sepertinya terlalu mengada-ada sepagi ini kita harus berpikir filosofis. Sebenarnya bukan masalah berat atau tidaknya, hanya saja ketika terlintas pemandangan seorang tua mengayuh becaknya demi mengantarkan seorang yang berada di depannya, betapa indah pemandangan itu. banyak hal yang terlintas dalam angan saya, betapa berjiwa amanah dan sederhana dan tidak mengadalkan rasa ke AKU annya, tukang becak yang dengan setia mengayuh dan menjalankan laju becaknya menaiki jalan yang terjal dengan senyum tertahan itu. dengan imbalan yang tak seberapa pula, beliau ikhlas dengan ramah menjadi pemimpin sebuah mesin.Kala itu sebagai penumpang, saya merasa wajib mamatuhi aturan. Tukang becak dengan gagah berani tanpa menunjukkan keberadaannya yang mengemudikan becak di belakang penumpangnya seolah mengajarkan kita bahwa seorang pemimpin tidak harus selalu berada di depan, pemimpin itu lebih kepada bagaimana cara seseorang mengantarkan amanahnya sampai pada tujuannya dengan selamat, dengan keramahan, dengan keamanan, serta kepercayaan penumpang yang dengan keyakinan penuh, pasti sampai pada suatu tujuan yang telah disepakati sebelumnya. Tanpa tukang becak di belakang penumpangnya, apa yang akan terjadi? sudah dapat dipastikan penumpang tak akan lagi bisa melanjutkan perjalanannya. Seperti itulah harusnya pemimpin yang tak harus tampil tetapi mengemudi dari balik tabir dan pasti berakhir dengan senyum yang tak lagi getir.

Trisniati,Pesisir 12 Mei 2019Tatkala Mentari Menerobos Masuk Ke Celah Jendela Pagi Ini

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post