Upit Sarimanah

Penulis dan pengajar di MP-UIN Jakarta...

Selengkapnya
Navigasi Web
Eksotisnya Air Terjun Lembah Anai Sumbar Indonesia

Eksotisnya Air Terjun Lembah Anai Sumbar Indonesia

Eksotisnya Air Terjun Lembah Anai Sumbar

Satu lagi nih spot yang membuat kagum berkunjung ke Sumatera Barat (Sumbar), yaitu Air terjun Lembah Anai. Orang Padang biasa menyebutnya “Aia Tajun atau Aia Mancua” yaitu air terjun yang merupakan bagian dari aliran sungai Batang Lurah yang berhulu di atas Gunung Singgalang. Air terjun yang memiliki ketinggian -+ 35 meter ini berada persis di pinggir jalan raya trans Sumatera yang menghubungkan Kota Padang dengan Bukit Tinggi, tepatnya di Nagari Singgalang, Kecamatan Sepuluh Koto, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatra Barat.

Destinasi air terjun ini paling terkenal dan ramah kantong diantara air terjun lainnya yang berada di kawasan Cagar Alam Lembah Anai. Murah kok, pengunjung hanya diganjar tiket masuk Rp. 2500, saja untuk menikmati eksotisme suasana air terjun dan berswaphoto keceh,.... . Widih... hati-hati yah banyak cadas licin karena cipratan air terjun yang tak pernah berhenti menyemburkan bulir-bulir bak salju lembut (duh kayak pernah ngerasainsalju ajah?. Insyaallah, next trip dong “Allah Maha Kaya” khan?. Tolong diaminkan ya biar saya dan kamu yang baca sama2 reuni di belahan bumi Eropa sana sambil bersalju ria). Amiiiin Y a Rabb!... .

Ternyata masih ada 6 air terjun cantik eksotis lainnya di dalam barisan tebing-tebing tinggi Nagari Singalang tetapi membutuhkan waktu trekking tidak sebentar untuk mencapainya. Pastinya, bagi para adventurer sejati dibuat ngiler untuk berkunjung. Kalau saya sih, ...mmmh cukup dulu di satu air terjun ini, next trip lah coba lagi... .

Tidak hanya itu, tak jauh dari sisi air terjun ada juga rangkaian rel kereta api tua peninggalan Belanda yang berkelok melintas di atas jalan raya menambah warna alam semesta. Wah, tak ada kata takjub yang bisa diungkapkan selain “Subhanallah” lukisan yang Maha Pencipta menjadi syurga memanjakan mata para pecinta wisata alam terbuka. Semoga menambah rasa syukur dan cinta kami akan Keagungan dan KeindahanMu Ya Rabb.

By.The ExplorerUpit SarimanahLatepostSumbarTrip+studybandingMIUTThawalib25-28April2018

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Alhamdulillah, ketika ikut MWC di Bukittinggi, sempat juga mampir dan selfie di dekat air terjun Anai. Indahnya, subhanallah

19 Jun
Balas

Alhamdulillah, ketika ikut MWC di Bukittinggi, sempat juga mampir dan selfie di dekat air terjun Anai. Indahnya, subhanallah

19 Jun
Balas

Alhamdulillah. SUMBAR memang memukau pa Leck. Se7 ?

01 Jul
Balas



search

New Post