Widayanti

Saya lahir di Purwakarta, 23 Oktober 1978. Saat ini saya bertugas sebagai Pengawas Sekolah Muda Pada MTs di Lingkungan Kemenag Kab. Purwakarta Jawa Barat|| Saya...

Selengkapnya
Navigasi Web
PELATIHAN ASESOR BAN PDM JABAR TENTANG AKREDITASI PAUD 2024
Tulisan Ke-695

PELATIHAN ASESOR BAN PDM JABAR TENTANG AKREDITASI PAUD 2024

Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M) Jawa Barat dan BAN Pendidikan Anak Usia Dini- Pendidikan Non-Formal (PAUD PNF) Jawa Barat resmi digabung pada tahun 2024 ini. Kedua lembaga tersebut digabung menjadi BAN PAUD Dasar dan Menengah (PDM) Jawa Barat.

Pada Tahun 2024 ini, BAN PDM Jawa Barat melaksanakan Pelatihan untuk Asesor. Secara umum, Pelatihan Asesor BAN-PDM Provinsi Jawa Barat tahun 2024 bertujuan memberikan pemahaman tentang akreditasi PAUD sekaligus meningkatkan kemampuan asesor dalam melaksanakan seluruh tahapan akreditasi.

Pada Bulan Maret -April Tahun 2024 ini, BAN PDM Jawa Barat melaksanakan dua kegiatan penting persiapan Asesor sebelum melaksanakan Visitasi Akreditasi PAUD di Tahun 2024 ini, yaitu;

1. Penyegaran

-Asesor yang sebelumnya unsur PAUD dilakukan penyegaran kompetensi untuk keperluan visitasi satuan pendidikan PAUD.

2. Pelatihan

-Asesor yang sebelumnya unsur Sekolah/Madrasah dilakukan pelatihan kompetensi untuk keperluan visitasi satuan pendidikan PAUD.

Pelatihan Asesor BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 dilaksanakan berbasis digital dengan metode;

1. Asinkronus

Asesor menyimak video paparan materi dan penugasan via Google Classroom. Asinkronus dilaksanakan dari tanggal 25-30 Maret 2024.

2. Sinkronus

Asesor melaksanakan pelatihan via Zoom Meeting untuk menyimak ceramah, diskusi, dan praktik. Sinkronus akan dilaksanakan dari tanggal 1-6 April 2024.

Adapun materi pelatihan Asesor 2024 yang dilaksanakan BAN PDM Jawa Barat adalah;

a. Kebijakan BAN-PDM

b. Perubahan Pola Pikir dan Budaya Asesor BAN-PDM

c. Mekanisme (Bisnis Proses) Akreditasi PAUD

d. Konsep Dasar PAUD dan Implikasinya

e. PAUD Berkualitas

f. Instrumen Akreditasi PAUD (PPA dan IPV)

g. Catatan Butir dan Penjelasan Hasil Akreditasi (PHA)

h. Praktik Penggunaan Sispena

Ada kemungkinan Asesor yang sebelumnya melakukan visitasi ke sekolah/madrasah berpeluang melakukan visitasi akreditasi di PAUD. Namun, BAN PDM Jabar menekankan, hal itu bisa terjadi jika dalam pelatihan asesor yang bersangkutan lulus pelatihan.

Tujuan akhir dari rangkaian akreditasi adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan. Mari kita sosialisasikan dengan dengan baik dan dorongan kepada satuan pendidikan untuk mengikuti akreditasi.

Di beberapa satuan pendidikan kadang banyak ditemukan satuan pendidikan yang tidak siapa diakreditasi, hal ini disebabkan mungkin karena pemahaman akreditasi yang masih kurang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post