wigati hati nurani

Saya Wigati Hati Nurani, sering menggunakan nama pena Whatinurani. Mengajar Teknik Instalasi Listrik Arus Kuat di SMK N 1 Magelang. Meskipun begitu penyuka kary...

Selengkapnya
Navigasi Web
Refresing Yuk

Refresing Yuk

#TULISAN HARI KE -0028

Oleh :Whatinurani

Hari ini cuti hari ke tiga, saya mengajak Paksu wisata tipis-tipis ke Boyolali, Solo dan sekitarnya. Mumpung masih ada waktu cuti liburan semester. Kami berangkat dari rumah jam 08.55 memasuki tol Ungaran jam 09.01 WIB, jalanan masih tampak sedikit Lenggang . Jam 09.18 WIB kendaraan kami sudah sampai rest area Salatiga, tetapi kami hanya lewat saja. Nampak rest area dipadati pengunjung terlihat dari mobil yang diparkir begitu banyak pada sisi kiri dan kanan rest area.

Tujuan pertama kami di desa wisata Kemutul berjarak sekitar 15 menit dari exit tol Salatiga. Sampai di lokasi masih sepi, warung-warung masih tutu, tetapi lumayanlah kami istirahat sejenak melihat lalu lalang kendaraan di jalan tol Salatiga-Boyolali diseberang hamparan sawah yang menghijau. Desa wisata ini jika dilihat dari jalan tol Kelihatan bagus dan menarik apalagi kalau menjelang malam hari. Sedangkan di siang hari udara sejuk dengan angin semilir karena banyak pohon di kanan kiri sepanjang area desa wisata.

Setelah menikmati suasana pedesaan sekitar 30 menit dan mengambil beberapa foto, perjalanan dilanjutkan menuju Kartasura dengan destinasi Heritage Palace. Masih melalui jalan tol Salatiga menuju Solo, jam menunjukkan 10 lewat 43 menit. Sebelum sampai tujuan, sempat singgah di warung makan mengisi perut karena belum sempat sarapan dari rumah. Rumah makan berada di daerah Banyudono km 14. Dengan semangkuk soto seger khas boyolali dan teh hangat, badan tambah bertenaga.

Dari tempat ini sekitar 15 menit menuju Heritage Palace. Destinasi ini sungguh indah untuk berfoto, karena banyak spot yang keren. Bangunan kuno yang sekarang di renovasi cantik, bekas pabrik gula Gembongan pada jaman dahulu, menjadi daya pikat pengunjung. Area wisata dibagi menjadi dua, indor dan outdor dengan harga tiket yang berbeda.

Sekitar pukul 13.00 perjalanan kami lanjutkan dengan sholat dhuhur dahulu di maajid Al Barokah jl boyolali semarang km 02. Masjidnya bersih dan rapi termasuk toiletnya juga.

Destinasi ketiga menuju Cepogo yang jaraknya sekitar 1 jam perjalananan dari Kartasura.

(Bersambung)

Sejuta Bunga, 28.12.2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi

28 Dec
Balas

Terimakasih Pak Dede. Salam sukses selalu.

29 Dec



search

New Post