yanita ferawati thariq

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Lestarikan Bahasa Sunda, SMP Negeri 4 Cikakak Mieling Poe Bahasa Indung.
Mieling Poe Bahasa Indung

Lestarikan Bahasa Sunda, SMP Negeri 4 Cikakak Mieling Poe Bahasa Indung.

Lestarikan Bahasa Sunda, SMP Negeri 4 Cikakak Mieling Poe Basa Indung.

Hari Bahasa Internasional merupakan peringatan tahunan setiap tanggal 21 Februari untuk mempromosikan kesadaran akan keanekaragaman bahasa dan budaya serta mempromosikan multibahasa.

Salah satu tujuan peringatan Bahasa Ibu Internasional adalah untuk melestarikan dan melindungi semua bahasa Ibu yang ada di dunia.

Sebagai warga negara yang baik, maka kita berkewajiban untuk melestarikan bahasa ibu yang kita miliki. Bagi masyarakat Jawa Barat, kami memiliki bahasa ibu yaitu Bahasa Sunda. Dalam bahasa sunda Hari Bahasa Ibu Internasional disebut sebagai "Poe Basa Indung Internasional"

Peringatan Hari Bahasa Ibu Internasional merupakan salah satu program UNESCO untuk menyimpan dan melindungi semua bahasa yang digunakan oleh masyarakat di dunia. Hari Bahasa Ibu Internasional sendiri mulai lulus sejak tahun 1999 yang lalu.

Untuk berpartisipasi dalam "Mieling Poe Basa Indung" SMP Negeri 4 Cikakak melaksanakan kegiatan kasundaan diantaranya lomba-lomba tradisional Sunda.

Melihat antusias para siswa dalam memperingati "Mieling Poe Basa Indung" seluruh siswa berpartisipasi dalam kegiatan tersebut dengan memakai pakaian tradisional khas Jawa Barat, untuk siswa dan guru laki-laki mereka menggunakan pangsi dan iket sementara untuk siswa dan guru perempuan mereka menggunakan kebaya.

Untuk lomba kaulinan tradisional diantaranya :

Lomba puisi sunda

Lomba solo vokal lagu Sunda

Lomba pidato bahasa Sunda

Lomba kuliner khas Sunda

Suasana hangat dan penuh keakraban hadir dalam acara tersebut.

Sampai jumpa lagi di Mieling Poe Basa Indung tahun 2023.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Artikel Pengingat Budaya Daerah...Bagus Bu...supaya bahasa daerah tidak hilang ditelan zaman...

26 Jan
Balas



search

New Post