Yesi Arisanti

Guru di Yayasan Igasar Semen Padang, Kota Padang, Sumatra Barat...

Selengkapnya
Navigasi Web
Rindu Tertumpah di Sawah Solok

Rindu Tertumpah di Sawah Solok

Oleh: Yesi Arisanti

Umur, rezeki, dan jodoh adalah hal yang tidak diketahui siapa pun. Ketiganya merupakan rahasia Allah Swt., pencipta alam semesta ini. Allah memberikan kepada siapa yang dikehendaki-Nya.

Begitu juga rezeki yang diberikan Allah kepada saya. Rezeki yang tidak berupa materi, tetapi seorang sahabat, adik, dan guru bagi saya. Banyak pelajaran hidup yang saya dapatkan darinya.

Seorang perempuan cantik dan salihah yang saya kenal di pelatihan kelas editor Sumbar pada Agustus 2019. Apalagi setelah itu banyak kegiatan menulis yang kami ikuti bersama-sama. Saya bahagia karena Allah takdirkan mengenalnya.

Benar kata orang-orang bijak, berteman dengan penjual minyak wangi, maka kita akan mendapatkan wanginya. Itulah yang saya rasakan. Tidak saja ilmu di dunia yang saya dapatkan darinya, tapi juga ilmu akhirat.

Belum cukup dua tahun saya mengenalnya, tapi serasa sudah bertahun-tahun. Setiap hari ada saja yang kami diskusikan. Mulai dari ilmu agama, menulis, mengedit, dan tertawa yang tidak ada habisnya. Entah kenapa, kami tidak habis ide untuk saling menjaili.

Siang tadi adalah pertemuan yang tidak direncanakan. Saya ada keperluan ke Solok. Janji pun kami buat untuk bertemu di suatu tempat, yaitu di Sawah Solok.

Selama bertemu, tawa tak pernah lepas dari bibir kami. Benar- benar perjumpaan yang sangat didamba. Rasanya pertemuan yang hanya beberapa saat tadi sangat membahagiakan. Meleburkan rindu yang selama ini hanya bisa ditumpahkan lewat media sosial. Semoga ada lagi takdir yang mempertemukan kami. Aamiin yaa Rabb.

Padang, 5 April 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wah, senangnya bertemu sahabat. Sukses selalu dan barakallahu fiik

05 Apr
Balas

Aamiin yaa Rabb. Sehat dan sukses juga untuk Bu Siti Ropiah

06 Apr

Kito bilo, Si

05 Apr
Balas

Insyaallah Bu Mul

06 Apr

Mantap literasinyaSudah like & follow

05 Apr
Balas

Makasih Pak Sugiarto

06 Apr

Aamin.. Keren pertemuan nya bunda

05 Apr
Balas

Makasih ya Bu

06 Apr

Ulasani yang indah oleh penyair hebat, membacanya bikin decak kagum yang tiada henti, hebat cikgu Yessi, salam sukses selalu

05 Apr
Balas

Aamiin. Sehat dan sukses jg untuk ibu. Makasih ya Bu

06 Apr

Keren, Bu Yesi.Sepatu Bu Yesi cantik banget, beli.di mana ya? Wkwkwk...

05 Apr
Balas

Ngk dibeli Bu Uki, kado ulang tahun dari teman di Solok. Heeheee

06 Apr

Peesahabatan yang luar biasa Bun

05 Apr
Balas

Aamiin. Makasih Bu

06 Apr

Ikut merasakan senangnya berjumpa sahabat yang dirindukan, semoga rinduny terobati

06 Apr
Balas

Insyaallah, makasih Bu

06 Apr

Tulisannya keren Bu. Salam kenal dari saya.

05 Apr
Balas

Salam kenal juga Bu Alina. Makasih Bu

06 Apr

Keren bun. Salam literasi.

05 Apr
Balas

Makasih Bu. Salam literasi

06 Apr

Loh fotoku kok gak ada ya?

12 Apr
Balas

Ada, di dompet Bu Tri, Abi... Hihi

13 Apr

Keren Bunda ulasannya salam sukses

05 Apr
Balas

Makasih Bu

06 Apr



search

New Post