Yupriana Asis, M.Pd

I'm a teacher, that's why I'm happy...

Selengkapnya
Navigasi Web

TERIMA KASIH FEBY

Wajah Feby selalu ceria. Senyum manisnya seolah menggambarkan tentang dirinya yang selalu bahagia. Feby antusias dalam belajar apapun khususnya bahasa Inggeris. Bahkan sesekali Feby berbahasa Jepang. Jujur aku merasa kalah. Jarang aku merasa kalah dari seorang siswa, namun Feby membuatku takjub. Andai banyak siswa seperti ini, tentulah maju pendidikan bangsaku.

Saat menemukan siswa yang unik dan luar biasa maka biasanya aku biarkan dia menemukan ide lalu membantunya agar terwujud. Feby punya ide membuat drama bahasa Inggeris tapi ada kuis di dalamnya layaknya acara TV. Sebagai guru kimia aku ingin agar pertanyaan-pertanyaan kuisnya itu tentang pelajaran kimia. Feby setuju, maka dipanggillah teman-teman yang berminat untuk bergabung.

Sengaja soal-soal yang dibuat tidak diberitahukan jawabannya walaupun ini drama. Tampilan siswa menjawab nampak natural padahal mereka berbahasa Inggeris. Bahkan beberapa soal menggunakan alat-alat praktikum yang dianggap rumit yaitu proses titrasi. Tujuannya agar tampilan dramanya lebih berkelas. Manfaatnya para siswa mau mempelajari praktikum dan perhitungannya demi bisa tampil memukau. Mungkin kalau tidak ditampilkan, siswa enggan mendalami materi ini.

Feby bertindak sebagai MC kuis. Ia tampil penuh percaya diri dan fasih sekali. Takkan ada yang menyangkal kalau ini adalah performance luar biasa dari siswa-siswa yang berasal dari daerah, yang bukan termasuk kota besar. Tak pernah pula kami menyangka kalau salah satu tamu yang menonton datang dari Jakarta berkunjung ke sekolah ini.

Lalu kepala sekolah menemui kami. "Tamu tadi berkomentar kalau ia menonton drama tadi serasa melihat siswa-siswi di Jakarta," katanya. "Benarkah? tanyaku tak percaya. "Iya, kalian diminta tampil lagi nanti di Lamangkia, tempat wisata itu", lanjut kepsek. Wow, semua merasa puas dan senang.

Tak keliru aku menilai Feby. Siswa dengan segudang talenta dan selalu ingin maju. Tak puas hanya berkegiatan di sekolah, ia pun mengikuti lomba tingkat nasional yaitu Honda Best Student. Sekali lagi guru-guru dibuat bangga karena Feby berhasil lolos ke tingkat Nasional. Tiket gratis dipersembahkan pula untuk guru pendampingnya. Siswa berprestasi, harumkan nama sekolah, bahagiakan guru-gurunya. Terima kasih Feby.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Cerita yg menarik

09 Oct
Balas

Makasih Bu..

09 Oct



search

New Post