Zakiyah

Guru SLB Negeri Seduri Mojosari Mojokerto ...

Selengkapnya
Navigasi Web
PERMAINAN HATI (puisi)
PUISI

PERMAINAN HATI (puisi)

Mungkin hari ini aku adalah segala nya bagi dirimu

Tapi, esok hari boleh jadi bukan aku yang kau rindu

Bukan aku yang kau tunggu

Dan mungkin besok juga aku bukan siapa – siapa lagi bagi dirimu

Dalam sepi, aku lebih baik sendiri

Tegak berdiri menatap langit bersama keanggkuhanku

Untuk tawarkan luka dan rasa sakit

Yang telah tertanam di hati karena mu

Tersenyum dalam kesamaran

Merunduk dalam kesunyian

Untuk melupakan kenangan lampau bersamamu

Yang telah usai dan terlewat, walaupun menyisahkan luka yang teramat dalam

Aku berikan senyuman dalam sakit karenamu

Karena senyuman memberikan kekuatan yang lebih untukku

Mataharipun akan malu dan sembunyi di balik awan

Dan dengan senyuman kepedihan akan tertawarkan

Mencintai gelap malam adalah yang terbaik

Sebab dalam gelap mampu sembuhkan luka

Dan gelap merupakan teman yang setia dari waktu – waktu yang hilang

Dan gelap pun mampu memberikan kekuatan untuk mengepakkan sayap ketika mimpi sudah berlalu

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Makin mantabs tulisannya, segera kumpulkan jadi buku kumpulan puisi, syaratnya 40 judul puisi agar bernilai AK

24 Sep
Balas

Insyaallah pak. Itu merupakan langlah selanjutnya bikin antologi puisi

24 Sep

Mantap Bu Zakiyah

24 Sep
Balas

Makasih

24 Sep



search

New Post