Zumro As-sa'adah

Mendidik, mengajar, dan menulis 💜Menjadi pribadi penuh manfaat💜...

Selengkapnya
Navigasi Web
MENEBAR EPOS

MENEBAR EPOS

Ada peribahasa asing mengatakan "You are what you think" artinya kamu adalah apa yang kamu fikirkan. Saya juga pernah mendengar tentang Law of Projection atau hukum proyeksi yang menyatakan bahwa apa yang ada dalam pikiran seseorang itulah apa yang terjadi padanya. Sebuah nasihat bijak juga mengatakan "Allah sesuai prasangka hambaNya".

Ungkapan-ungkapan tersebut menurut saya meskipun berbeda-beda tetapi memiliki maksud yang sama yaitu berkaitan dengan pikiran,hati, dan tindakan. Saya mempertegas tentang hukum proyeksi, misalkan begini. Sebuah proyektor menghubungkan leptop dengan layar LCD. Apa yang ditampilkan di layar LCD adalah cerminan dari apa yang tampil di layar leptop. Benar demikian?

Sama halnya dengan diri kita. Leptop kita umpamakan sebagai hati dan fikiran sedangkan layar LCD adalah perbuatan atau tindakan. Apa yang menjadi tindakan kita biasanya sudah kita pertimbangkan dengan hati dan pikiran. Apa yang kita fikirkan itulah yang akan mempengaruhi tubuh kita untuk bergerak. Ada semacam energi di dalam pikiran yang kemudian menggerakkan badan kita melakukan sesuatu.

Catatan penting yaitu energi. Energi ada yang positif dan ada pula yang negatif. Ketika energi negatif yang ada dalam pikiran dan hati seseorang maka tindakannya pun akan negatif pula. Sebaliknya, seseorang yang fikiran dan hatinya diliputi energi positif maka yang terpancar dari setiap tindakannya adalah perbuatan-perbuatan positif pula.

Energi positif saya sebut EPOS. Inilah yang harus kita hadirkan dalam setiap hati dan pikiran kita. Dengan epos dari dalam jiwa,semoga pancaran energi yang berupa perbuatan juga mengandung epos yang akhirnya juga berdampak pada lingkungan sekitar kita. Bayangkan saja, setiap orang memiliki epos, sekelompok orang memiliki epos, masyarakat memiliki epos, maka yang terjadi adalah kehidupan penuh epos yang mengagumkan. Epos yang saling terpancar dan mewarnai setiap kisah kehidupan semoga makin membuat kita tersadar bahwa kita adalah makhluk berakal yang membawa tugas khalifah fil ard. Mari menebar epos dimana saja, kapan saja, kepada siapa saja.

❤Salam penuh cinta❤

Lamongan, 10 Agustus 2017

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post