ZUYYINAH

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lainnya, itulah mottonya. Lahir di Kudus 9 Januari 1964. Sebagai anak pertama dari delapan bers...

Selengkapnya
Navigasi Web
PANTUN, JANGAN BIARKAN HATI TERSAKITI DIRI SENDIRI (Hari ke-830)

PANTUN, JANGAN BIARKAN HATI TERSAKITI DIRI SENDIRI (Hari ke-830)

Ketupat kiriman tetangga sebelah

Dinikmati bersama minum segelas

Ketika orang berbuat salah

Kita menerimanya tanpa membalas

*

Suara ruangan bisa diredam

Pakai karpet yang diratakan

Sakit hati jangan dipendam

Dampak negatif berbuat kerusakan

*

Jalan kaki atau berkendaraan

Memilih sehat apa cepat terserah

Sakit hati memutus persaudaraan

Memicu perkelahian lebih parah

*

Berkilau bagaikan intan permata

Permata bersensasi biarlah

Rasulullah mengajarkan pada kita

Perasaan sakit hati hilangkanlah

*

Shalat Jum’at diawali dengan khutbah

Dengarkan jangan bicara sendiri

Membiasakan untuk bermuhasabah

Bisa jadi karena faktor diri

*

Menjelang hariraya harga naik

Pedagang pasar terlalu aktif

Mungkin lalai berbuat baik

Terkadang juga terlalu sensitif

*

Terhadap orangtua kita berbakti

Yang mengantar pada kebahagiaan

Berusaha menjauhi iri hati

Iri hati terjerumus kedengkian

*

Makan buah dan sepotong roti

Saudara jauh ditunggu kehadiran

Menekan amarah dan keras hati

Amarah akan membutakan pikiran

*

Menjahitkan pakaian dari kain

Kelamaan menunggu harus pulang

Memaafkan kesalahan orang lain

Perasaan dendam akan hilang

*

Ramadhan terakhir membuat wajik

Hariraya tiba berjumpa sahabat

Husnudhan berprasangka baik

Allah Maha Penerima tobat

*

Wallaahu a’lam

Semoga barakah manfaat

Kudus, 9 April 2024 (Hari ke-830)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren menewen Mbakyu. Sukses selalu

10 Apr
Balas

Alhamdulillah, Barakallah Dik, sehat sekeluarga.

10 Apr

Alhamdulillaah, segala puji hanya bagi Allah ta'ala.

09 Apr
Balas

Berkah barakah semuanya.

09 Apr

Alhamdulillah bunda, pantun cakep menginspirasi. Salsm literasi dan aelalu sehat. Mohon maaf lahir bat

09 Apr
Balas

Alhamdulillah, Barakallah. Sama sama Bu Nurmariana, minal aidin wal faizin.

10 Apr

Alhamdulillah bunda, pantun cakep menginspirasi. Salsm literasi dan aelalu sehat. Mohon maaf lahir bat

09 Apr
Balas

Keren pantunnya. Semoga sehat selalu Mbak.

09 Apr
Balas

Alhamdulillah Dik Nanik, Aamiin Yaa Allah.

09 Apr

Alhamdulillah

09 Apr
Balas

Alhamdulillah pak Sandi, Barakallah

09 Apr



search

New Post