Pilar Pilar Mimpi & English fun Puzzle
NAMA: ARNI AMRIDA PUTRI (SD AN NAMIROH PUSAT PEKANBARU)
Sebenarnya, saya ingin sekali menceritakan hal hal inspiratif yang telah saya alami ke dalam sebuah buku motivasi yang bisa mempengaruhi pembaca dengan cerita yang saya suguhkan serta memberikan efek positif kepada mereka yang mempunyai pengalaman yang sama dengan saya yang mempunyai banyak mimpi dan selalu bermimpi kapanpun dan dimanapun saya berada.
Ya, buku motivasi itu adalah tentang mimpi dan bagaimana mencapainya. Tentang seseorang yang selalu memanfaatkan waktunya dengan mengukir impian impian baru kapanpun dan dimanapun dia berada, apapun keadaan dan kondisinya, bahkan disaat kenyataan tak berjalan dijalur yang sama, dia terus lanjut membawa mimpi mimpi yang baru. Sepele saja, dikarenakan itu adalah hal yang paling murah untuk dilakukan. tidak perlu menunngu untuk punya modal, uang, kekayaan, apalagi pasangan, cukup memikirkan dan berkomunikasi dengan Tuhan,
Harapan saya karya saya available untuk semua kalangan termasuk anak anak yg masih di sekolahan, karna saya yakin semua orang punya mimpi, punya tujuan, dan keinginan. Bagaimana kita bereaksi terhadap mimpi itulah yang menjadi tangga pencapaianya, kita sadar bahwa hidup ini bukan hanya tentang bernafas secara gratis lalu meninggalkan dunia dengan diam. Tidak, mimpi untuk hidup bahagia setelah di dunia juga harus difikirkan. Tidak hanya itu, ia juga harus direalisasikan. Apa lah kita tanpa mimpi, apalah kita tanpa cita cita.
Topik utama yang akan saya ceritakan adalah apa itu mimpi” , bagaimana nikmatnya bermimpi, apa pengaruh mimpi dalam kehidupan, bagaimana orang” hebat berawal dari mimpi, bagaimana merealisasikan mimpi, bagaimana mengahadapi mimpi yang tak tercapai. Sehingga saya fikir saya akan memberi judul “ Pilar Pilar Mimpi ”
Yang kedua, saya ingin sekali membuat teka teki Bahasa Inggris dikarenakan saya adalah guru Bahasa Inggris dan saya sangat suka mengajar Bahasa inggris dengan menggunakan metode” yang berbeda yang bisa membuat pelajaran Bahasa inggris menyenangkan bagi anak anak saya. Dikarenakan juga di SD An Namiroh menggunakan Cambridge standard untuk pelajaran Bahasa inggrisnya, maka kami menggunakan banyak simulasi” pembelajaran baik dalam bentuk media atau strategi” mengajar untuk mendukung kemampuan Bahasa Inggris anak anak kami.
Alasannya, Bahasa Inggris ini adalah pelajaran yang menyenangkan bila metodenya bagus dan untuk melatih anak anak dalam mengerjakan soal bahasa inggris, baik itu vocabularies, bahkan grammar. Teka tekinya akan saya susun per level, dimana level pertama adalah yg termudah hingga level ke 10 yang tersulit. Sehiingga nantinya bisa dikerjakan oleh anak anak dari mulai kelas 1 hingga kelas 6. Untuk topiknya, ada banyak sekali topic” menarik yang bisa digunakan dalam puzzle ini, bisa penggunaan tenses, vocabulary, using verb 2 and 3, comparative and superlative, adjective, to be dan lain lain.
SINOPSIS
PILAR PILAR MIMPI
ARNI AMRIDA PUTRI, S.Pd (PIC OF ENGLISH, SD AN NAMIROH PUSAT)
Tidaklah indah kehidupan seseorang yang tak bermimpi, tidaklah berwarna perjalanan hidupnya di dunia, apapun kesusksesan yang kita raih hari ini adalah mimpi kita dimasa lalu, mimpi orangtua kita disetiap do’a nya.
Pernahkah kita bermimpi? Pernahkah kita berkeinginan? Setinggi apakah mimpi kita? Jangan pernah takut untuk mengumpulkan mimpi mimpi besar nan mulia. tidak ada syaratnya, tidak ada larangannya.
Buku ini ditulis oleh penulis dengan tujuan untuk membangkitkan semangat dan kepercayaan diri pembaca dalam menggapai impian impian yang telah dirajut, serta menetralisir keputus asaan seseorang terhadap mimpi nya. Supaya hidup lebih berwarna tanpa harus selalu memikirkan hadirnya kenikmatan dunia.
Penulis adalah Peserta SaguSabu 3 Pekanbaru
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar