Ade Putra

Guru MTsN Dharmasraya. Prestasi adalah " Apa yang bisa kita lakukan, sementara orang lain tidak bisa melakukannya"...

Selengkapnya
Navigasi Web
CERITA HARI INI

CERITA HARI INI

CERITA HARI INI

Oleh : Ade Putra

" Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H, mohon maaf atas segala kekhilafan, baik sengaja maupun tidak sengaja". Terutama kepada gurusianer yang ikhlas berkunjung ke blog saya, tetapi saya belum bisa membalas kunjungan bapak / ibuk. Semoga keikhlasan yang bapak / ibuk berikan, menjadi amal nantinya. Aamiin.

Cerita hari ini, setelah melaksanakan shalat Idul Adha, dan menikmati lontong gulai, saya berangkat ke rumah gadang keluarga istri di Batusangkar. Sampai disana, bertepatan juga dengan masuknya waktu shalat jumat. Saya berhenti sejenak, kebetulan keluarga yang lain mencari rumah makan untuk mengisi Sumatra tengah.

Shalat jumat sama seperti biasanya. Walaupun masih dalam keadaan wabah pendemi, namun tidak ada saya lihat tempat cuci tangan yang disediakan di depan mesjid. Begitu juga dengan penggunaan masker, tidak semua jamaah shalat jumat yang menggunakan masker. Semoga semuanya dalam keadaan baik dan sehat hendaknya. Aamiin.

Satu hal yang paling berkesan ketika shalat jumat tadi siang adalah, lantunan bacaan shalat yang sangat merdu dari imam. Seakan berada di kota Makkah. Membuat air mata mengalir. Sungguh sangat merdu. Dalam hati berkata, " semoga saya bisa melafalkan bacaan shalat dengan baik dengan irama yang sangat bagus seperti imam ini ".

Selesai shalat jumat, saya bersilaturahmi dengan keluarga istri. Setelah itu saya melanjutkan perjalanan ke rumah orang tua saya. Alhamdulillah ketika sampai di rumah, saya melihat banyak orang yang datang ke rumah, kebetulan amak syukuran karena bisa berkurban lagi tahun ini.

Semoga amak diberi kesehatan, dan kecukupan rezeki, sehingga bisa menabung lagi untuk kurban tahun depan. Aamin ya robbal alamin.

#menulis hari ke - 198

Muaro, 31 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Aamiin..semoga ibadah qurbannya diteri Allah Swt...mohon maaf lahir bathin..salam sukses..

01 Aug
Balas

Aamiin.. Semoga kita bisa meneladani pengorbanan nabi Ibrahim dan menjadi insan yang bersyukur.. Mantap tulisan Bapak sangat menginspirasi.. Sukses selalu... Salam santun

01 Aug
Balas

Selamat Iduladha 1441 H semoga Allah mengampuni dosa kita. Amin. Salam literasi, sukses selalu.

01 Aug
Balas

keren ceritanya pak Ade

01 Aug
Balas

smg sukses sll ya

01 Aug
Balas

salam Idul Adha n salam literasi

01 Aug
Balas

ada sisa buat sate Pak mantap bebagi yang indah

01 Aug
Balas

Selamat hari raya Idul Adha pak, smg kita bisa meneladani pengorbanan nabi Ibrahim. Sukses selalu

31 Jul
Balas

Aamin ya Allah....trims pak

01 Aug



search

New Post