Afrizal Barulak

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Renovasi Madrasah Dimulai

Renovasi Madrasah Dimulai

Minggu ini program rehabilitasi atau renovasi madrasah melalui Kementerian PUPR akan segera dimulai. Kegiatan ini sudah tanda tangan kontrak, dengan Pejabat Pembuat Komitmen dari Kementerian PUPR. Kegiatan ini bertujuan dalam rangka percepatan pemenuhan kebutuhan sarpras madrasah sesuai dengan standar nasional pendidikan.

Selama ini permasalahan madrasah kita di Sumatera Barat adalah kurang dari segi jumlah dan tidak layak dari segi pemanfaatan. Madrasah yang tidak layak pakai tentu menimbulkan ketidaknyaman bagi siswa. Harapan kita adalah program ini mampu menjawab permasalahan ini. Kegiatan dapat berjalan lancar, tidak ada hambatan di lapangan. Madrasah akan merasakan manfaatnya, mempunyai ruang kelas yang nyaman, aman dan memenuhi standar.

Tahun 2020 ini, ada 27 lembaga pendidikan madrasah di Sumatera Barat yang akan direnovasi melalui Kementerian PUPR. Tersebar di sebelas kabupaten kota.

Menurut PPK Kegiatan Bapak Wibisana ketika berkoordinasi dengan Kakanwil Kemenag Sumbar tanggal 7 Februari 2020 yang lalu mengatakan bahwa kegiatan rehab madrasah teresebut akan dituntaskan dalan 6 bulan ke depan.

Kepada madrasah penerima bantuan diharapkan melakukan koordinasi dan komunikasi dengan semua pihak, agar kegiatan berjalan lancar. Madrasah agar mengikuti prosesur pembongkaran atau penghapusan aset. Melakukan relokasi atau penyesuaian jadwal belajar bagi siswa agar Proses Belajar Mengajar tetap berjalan.

Semoga ke depan madrasah akan lebih baik.

Menuju Madrasah Hebat Bermartabat.

#Tantangan Hari ke 2# KPPL Kemenag Kota Padang

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Madrasah hebat, Madrasah bermartabat.... Sukses selalu dan salam Literasi

18 Feb
Balas

Madrasah hebat madrasah bermartabat. Mantap pak.

18 Feb
Balas

Salam madrasah hebat bermartabatSalam literasi

18 Feb
Balas

Sgt bermanfaat tulisan nya pak Haji.. Informatif dan Inspiratif bg pembaca

18 Feb
Balas



search

New Post