Ahmad Su'aidi

Setiap Kebaikan BALASANNYA hanyalah kebaikan. [email protected]...

Selengkapnya
Navigasi Web

R-14-TIGA (3) MAKANAN SEHAT UNTUK HATI DAN JIWA RAGA

Hidup yang sehat terletak pada jiwa yang sehat. Sehingga diperlukan asupan yang seimbang dan bergizi untuk fisik dan jiwa kita; dibutuhkan menu makanan yang memenuhi kebutuhan fisik (tergantung kondisi masing-masing orang) dan dibutuhkan menu jiwa yang mengandung muatan positif motivatif. Tiga makanan berikut saya coba ramu dengan harapan dapat menjadi asupan baik bagi kita:

Pertama, makanan yang halal bahan dan prosesnya; Makanan yang masuk dalam tubuh kita dan keluarga kita akan terurai menjadi berbagai zat yang diedarkan ke seluruh tubuh dan menjadi kekuatan untuk melakukan semua aktifitas. Agar yang beredar ditubuh kita baik, maka bahannya harus halal, baik jenis, proses memasak dan juga proses mendapatkannya. Jenis dan proses memasak mudah untuk diamati dan dipastikan kehalalannya, sedang proses mendapatkannya rawan menjadi tidak halal. Misal: untuk mendapatkan job, kita menyuap (berapapun nilainya); dapat proyek disiasati laporannya agar pas sesuai nominal anggaran; belum lagi jika ditinjau dari niatnya. Wallahu a’lam.

Kedua, makanan yang sehat kandungan gizi dan cara makannya; Makanan yang halal tentunya harus juga difikirkan kandungan gizinya agar memenuhi kebutuhan kita untuk bisa menjalankan ibadah dengan kuat. Dan Alhamdulillah, Allah menciptakan berbagai bahan makanan yang gizi tanpa harus mahal. Justru makanan bergizi yang mahal sering menimbulkan masalah pada kesehatan, seperti: kolesterol, asam urat, dan diabetes. Jadi untuk mendapatkan makanan yang bergizi tidak perlu risau. Selain kandungan gizi, cara memakannya juga harus dilakukan dengan baik sehingga tidak berdaampak buruk pada organ tubuh kita, atau membawa penyakit. Cara memakan penting untuk diperhatikan, seperti: membaca doa sebelum makan agar tubuh kita siap memakannya (conditioning), mencuci tangan sebelum makan, tidak memakan dalam kondisi terlalu panas/dingin dan mengunyah sampai halus untuk membantu lambung. Gizi akan terserap tubuh dengan baik jika cara makannya benar dan baik.

Ketiga, makanan yang cukup dan tidak berlebihan; segala sesuatu yang berlebihan tidaklah baik; pula memakan berlebihan akan berdampak buruk pada kesehatan kita, kemudian akan berdampak buruk pada ekonomi kita, dan akhirnya pada kebahagiaan keluarga kita, terlebih kalau berujung pada kiamat kecil kita, yaitu kematian. Berhentilah makan sebelum kenyang, pilah dan pilihlah makanan yang dibutuhkan, dan jangan lupa berbagilah/bersedekahlah dalaj susah/senang agar hatimu tenang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post