Alfauzan

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Jagalah Lisan dan Sikapmu

Jagalah Lisan dan Sikapmu

“Bersikaplah lembut. Jangan biarkan dunia membuatmu keras. Jangan biarkan rasa sakit membuatmu benci. Jangan biarkan kepahitan mencuri kebaikan hatimu.” (Kurt Vonnegut, Jr.)

Sungguh indah dan menyejukan hati apa yang di ungkapkan oleh Kurt Vonnegut Jr, beliau adalah seorang penulis hebat dan produktif dari AS dibesarkan di Jerman, baik.berupa novel, cerpen, drama dan karya tulis lainnya selama lima puluh tahun

Semoga apa yang beliau ungkapkan dapat menjadi pelajaran dan Ibrah bagi kita dalam menata kehidupan melalui cara kita bersikap dan bertutur kata yang baik, lembut, sehingga akan membuat suasana kehidupan menjadi teduh damai dan menyenangkan bagi semua.

Menjadi pribadi yang lembut, bersahaja baik hati, baik dari cara bertutur kata maupun prilaku keseharian dalam keadaan suka maupun duka.

Ketika dihadapkan pada situasi dan kondisi kehidupan yang berkekurangan baik secara materi maupun status sosial di masyarakat, kita akan selalu menjadi objek yang selalu tidak dianggap dan direndahkan, tentu ini sebuah ujian berat yang mesti dilalui.

Tidaklah mudah, butuh kesabaran dan Iman yang teguh ketika kenyataan dalam kehidupan kita bertemu dengan kondisi tersebut, namun sebagai insan yang memiliki keyakinan terhadap ajaran agama, tentu ini sebuah tantangan sekaligus peluang bagi kita untuk keluar menjadi pemenang dan meraih ridho serta berkahNya

Orang-orang yang lulus dalam berbagai ujian serta kondisi yang memilukan, dipastikan adalah orang- orang yang sudah dipilih oleh Allah Swt, menjadi hambaNya yang akan ditinggikan derajatnya baik di dunia maupun di Akhirat kelak.

Sesungguhnya dunia ini hanyalah panggung sandiwara bagi semua manusia, ketika sedang memegang peran apakah itu peran yang baik, atau peran yang buruk, semuanya akan dipertanggung jawabkan masing-masing dihadapan sang pemilik kita pada waktu yang telah ditetapkan olehNya.

Ketahuilah peran saat ini sudah mendekati babak akhir (kiamat). Berita bohong (hoax), fitnah, adu domba, penipuan, dan kejahatan lainnya sudah merajalela baik di media sosial dan media elektronik, dimana semua kita dapat mengaksesnya

Kenyataan kita lihat dan saksikan, kadang telah mengharu-birukan perasaan, mengeruhkan hati dan pikiran. Namum yang pasti jangan pernah mau terbawa arus, berhati-hatilah, waspada selalu karena semua itu akan membuat kita mudah terbawa arus dan hanyut dalam suasana yang dapat merugikan diri sendiri.

Tetaplah bersikap dan berkata yang baik, pastikan diri kita selalu dan terus terhubung denganNya, agar kita tidak menemui penyesalan yang dapat merugikan diri sendiri. Seperti yang diingatkan melalui Sabda Nabi SAW, yang artinya : *_“Tutur kata yang baik adalah sedekah.” (HR. Ahmad)._*

Ibnu Baththol berkata, *_“Antara tutur kata yang baik dan sedekah harta memiliki keserupaan. Sedekah dengan harta dapat menyenangkan orang yang diberi sedekah. Sedangkan tutur kata yang baik juga akan menyenangkan hati orang lain.”_*

Ibnu ‘Abbas ra. berkata, *_“Allah memerintahkan pada orang beriman untuk bersabar ketika ada yang membuat marah, membalas dengan kebaikan jika ada yang berbuat jahil, dan memaafkan ketika ada yang berbuat jelek._*

Jika setiap hamba mampu menjaga lisannya, bersabar dan membalas kejahatan dengan kebaikan, niscaya Allah Swt. akan melindunginya dari berbagai bentuk gangguan dan akan menundukkan musuh-musuhnya. Malah yang semula bermusuhan bisa menjadi teman dekatnya karena tingkah laku baik semacam ini.

Semoga bermanfaat bagi kita semua dan selamat menjalankan ibadah hari ini semoga diterima oleh Allah Swt hendaknya aamiin.....

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Alhamdulillah

02 Apr
Balas



search

New Post