ALI CANDRA

Menulislah...biar kebenaran selalu terjaga dan kewarasan selalu terawat....

Selengkapnya
Navigasi Web
Kupanggail Kalian 4 Sekawan

Kupanggail Kalian 4 Sekawan

Enam belas tahun mengabdi sebagai guru di Sumiso, sebuah daerah yang dulunya sangat terpencil, Ada banyak hal yang saya dapatkan, yang tidak mungkin diperoleh di tempat lain. Saya belajar banyak tentang berbagai hal, Bagaimana belajar menjadi kuat, belajar konsisten dan tanggung jawab, bahkan belajar tertawa di dalam tangisan. Saya belajar sepi yang paling sepi. Sendiri yang paling sendiri. dan bagaimana bertahan di dalam keterbatasan. 16 tahun yang lalu, hanya empat orang siswaku dikelas 6, yang kupanggil dengan julukan 4 sekawan, kadang datang dengan baju yang setengahnya basah karena hujan, aku tersenyum dan bertanya pada keempatnya saat hujan mulai reda, “masihkah semangat belajar”? “lai pak,” jawab mereka serentak. Sehingga, dibuatnya menganak sungailah air disudut mataku , Sungguh, dalam tubuh sekecil itu, anak-anak ini menyimpan kemauan yang besar untuk menuntut ilmu. dan menjadi inspirasi bagiku. Hanya segelintir orang yang mau dan bisa hidup dalam dunia yang serba terbatas. Tapi, tidak bagi para guru-guru yang mendidik para pelajar di daerah-daerah terpencil, terluar, tertinggal, dan perbatasan yang sulit dijangkau tersebut. Hal itu tetap mereka jalani dengan penuh semangat dan dedikasinya untuk terus menggodok anak-anak bangsa memperoleh pendidikan yang wajar dan berkualitas. Mereka butuh terus ditingkatkan kualitas dan profesionalismennya, diperhatikan kesejahteraannya, serta terus digelorakan semangatnya menghadapi tugasnya di daerah terpencil.
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wow. Keren bingit. Pak. Jangan lupa untuk berkunjung ke tulisan saya

05 Apr
Balas

Makasih pak.. Yuk, saling mengunjungi...

05 Apr



search

New Post