Esok Atau Lusa
Rasa cemburuku kembali datang
Tatkala dia mulai kembali menyapa ruang hati yang telah lama sembuh
Dari luka lara masa lalumu
Namun batinku berkata lain
Apa ingin menarik simpatiku
Atau hanya ingin bermain denganku
Kata maaf sudah lama tertanam bersama luka yang telah mengering
Namun hatiku kembali terusik oleh tingkahnya
ITanpa topeng dia tampakkan keasliannya
Seperti yang dulu dia lakukan padamu
Seperti yang dulu dia lakukan padanya
Seakan dia mau menampakkan wajah aslinya
Tapi maaf...
Rasa ibaku tak dapat kau tarik lagi
Rasa sakitku terlalu dalam kau buat
Esok atau lusa Tuhan akan tampakkan balasan untukmu
Esok atau lusa Tuhan akan sembuhkan rasa sakitku
Dan esok atau lusa kehancuran batinku akan lebih besar Tuhan berikan padamu wahai sang pengkhianat hati
Pamekasan, 100322
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar