anis prasetiya ollien

Anis Prasetiyaningsih, S.Pd, M.Pd. biasa dipanggil Ollien, lahir tanggal 14 Agustus 1983 di Surabaya. Penulis lulusan dari TK Wijaya Kusuma Surabaya tahun...

Selengkapnya
Navigasi Web
Your friends, show your future
Bersama Bisa

Your friends, show your future

#Hari_1

Jika ada pepatah menyatakan bahwa "Lingkunganmu membentuk Masa Depanmu" maka aku termasuk salah satu yang paling depan menyetujuinya. Lingkungan membentuk pola pikir, cara pandang dan juga kebiasaan-kebiasaan.

Lalu, apakah komunitas yang kita pilih untuk ikuti akan mempengaruhi kualitas kita?

Sampai sini akan menjadi ladang pro kontra ketika kata kualitas dipertanyakan. Tapi, jangan lupa bahwa sebuah kebaikan universal yang dipercaya khalayak masih memegang peran. Bisa kita anggap bahwa kualitas yang dimaksud tentunya mengarah kepada nilai-nilai kebaikan yang diakui secara universal.

Masuk dalam komunitas yang berisi teman-teman yang mendukung dan sefrekuensi akan memberikan energi positif untuk menjadi diri lebih baik. Teman yang baik akan saling menyemangati dan menggali bakat, minat dan potensi satu sama lain.

Saat ini akupun mendapat "pecutan" semangat dari sebuah komunitas kecil tapi memiliki dampak besar dalam caraku berpikir. Jika, sebelumnya ada rasa bimbang menyelimuti diri jika mimpiku hanya bermodal kelebihan yang aku yakini. Maka, saat ini aku siap mewujudkannya dengan perlahan namun penuh keyakinan untuk meraih mimpi yang besar.

Bukan pencapaian mereka yang membakarku tetapi proses panjang mereka yang menjadi guru bagiku. Bukan untuk menjadi peniru tetapi aku mengadaptasi semangat mereka untuk bisa membakar apa yang menjadi asaku. Langkah kecil akan lebih baik dari duduk diam di tempat dan hanya melihat. Bukan tentang apa yang menjadi trending saat ini, tetapi lebih kepada tantangan menjadi lebih bermanfaat.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post