Anton Gustiawan

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

FIKSI MINI - Ketika Sudah Lahir

Ketika Sudah Lahir

 

Keadaan sepi, aku berjalan ke arah perempuan itu. Aku tarik tasnya lalu lari. Perempuan itu tidak teriak, aku heran tapi itu membuatku nyaman. 

 

Aku buka tasnya di belakang gedung yang sudah lama tak terpakai. Aku hitung uangnya ada 5 juta dan ini cukup untuk persalinan istriku nanti. 

 

Setibanya di rumah, aku melihat istriku sedang kesakitan memegang perutnya. Aku minta tolong ke tetangga untuk mengantarkan kami ke puskesmas dengan motornya. 

 

Setelah di puskesmas, istriku langsung dibawa ke ruang persalinan. Beberapa jam menunggu dengan harap-harap cemas. Mondar-mandir di luar ruangan. 

 

Terdengar suara tangisan bayi  dan itu suara anak pertamaku. Aku langsung masuk. Aku melihat istriku tersenyum dan anakku dipeluk di dada ibunya. 

 

"Selamat, anaknya sudah lahir." ucap bidan. 

"Terimakasih," ucapku dengan tersenyum. 

"Sama-sama." bidan itu membuka maskernya dan membalas senyumku lalu pergi. 

 

Ketika melihat wajahnya, aku terkejut. Perempuan itu yang ku jambret tadi sore. 

 

2022

 

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post