Asep S Solikhin

Pernah menghabiskan masa kecil di daerah Jawa Barat tepatnya di Kabupaten Ciamis. Kini tinggal bersama keluarga kecil dengan 2 putri di salah satu sudut K...

Selengkapnya
Navigasi Web

Menjaga amanah

Allah SWT berfirman suci-Nya: "sesungguhnya Kami telah menawarkan amanat kepada langit, bumi dan gunung-gunung, tetapi semuanya enggan untuk memikul amanat itu dan mereka khawatir tidak akan melaksanakannya (berat), lalu dipikullah amanat itu oleh manusia. Sungguh, manusia itu sangat zalim dan sangat bodoh" (al-Ahzab: 72)

Apa amanat itu? Dalam tafsir Ibnu Abbas dijelaskan bahwa yang dimaksud amanat itu adalah "jika kalian berbuat baik maka akan mendapatkan pahala dan jika berbuat keburukan akan mendapatkan siksa"

Manusia adalah salah satu makhluk Allah SWT yang sudah bersedia mengemban amanah untuk berbuat baik dan meninggalkan perbuatan buruk. Maka sudah menjadi kewajiban bagi manusia untuk memelihara amanah tersebut. Jika tidak, bersiaplah untuk menerima azab dan kemurkaan dari Allah SWT sebagai pertanggungjawaban karena tidak menjalankan amanah

Bahkan menjaga amanah adalah satu hal yang akan mendatangkan kebaikan sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Ahmad dari Abdullah bin Umar r.a bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda, "empat hal yang apabila engkau memilikinya engkau akan mendapatkan segala sesuatu, yaitu memelihara amanah, jujur dalam perkataan, berbudi pekerti yang luhur serta memelihara kesucian diri".

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post