Asih Andriyani, M.Pd

Ia mengajar di SD Negeri Nusawungu 05. Kab. Cilacap...

Selengkapnya
Navigasi Web
Agent of Change

Agent of Change

Sebagai duta Literasi Sekolah. Saya mempunyai sebuah Impian. Diantaranya ingin mempunyai buku karangan sendiri. Namun, impian hanya tinggal impian. Melihat susahnya proses dalam menembus Penerbit. Sehingga terkikis oleh waktu, mimpi pun sekedar mimpi. Cerita daan kisah hanya tergores di beranda Facebook.

Entah kenapa, secara tidak sengaja. Saya buka fb temen kuliah. Yang pernah beberapa hari tinggal bersama di negeri Upin Ipin. Beliau mempromosikan hasil karyanya. Yang langsung dapat menerbitkan 2 buku sekaligus. Singkat cerita, sikap kepo pun terjadi. Kok bisa, gimana caranya, bayarnya berapa, dan lain sebagainya. Dengan humble nya, beliau menjelaskan satu persatu. Dan menyuruh saga membuka jadwal pelatihan di mediaguru.

Tanpa pikir panjang. Saat itu juga langsung saya buka alamat tersebut. Pertama yang dilihat adalah pelatihan di Jakarta. Kok jauh ya, gumam dalam hati. Namun, setelah saya scrool ke bawah. Wow, ini nih ada pelatihan di Banjarnegara. Lumayan lah tidak begitu jauh dari Cilacap. Langsung saya hubungi panitia yang ada, yaitu Coach Tri Agus P.

Permulaan berjumpa dengan mediaguru di Banjarnegara. Membawa perubahan dalam hidup saya. Yang tadinya impian sudah terpendam. Sekarang dapat digali kembali. Dengan bimbingan CEO Mediaguru Pak Moh Ihsan dan Pemred Mediaguru Pak Eko Prasetyo. Dapat mengubah mindset saya dan memberi titik terang. Bahwa sejelek apapun naskah gurru yang dibuat. Pasti akan diterbitkan oleh Mediaguru. Dengan deadline 30 hari, naskah harus dikirimkan. Meski awalnya bingung, apa yang akan ditulis. Namun, dalam waktu 3 minggu, naskah dapat diselesaikan.

Bagi saya, Mediaguru merupakan agen perubahan. Mengapa?. Karena setelah membawa dan memaksa guru utk menjadi penulis. Seiring dengan sagusabu, satu guru satu buku. Dan dengan buku tersebut, banyak guru-guru yang mengalami perubahan. Melalui mediaguru banyak terlahir guru VIP. Termasuk saya, dengan dihasilkannya buku melalui mediaguru. Mengantarkan saya menjadi Guru Berprestasi di tingkat Kabupaten Cilacap tahun 2018.

Sekarang ini saya menjadi kecanduan untuk menulis buku. Bahkan jika waktunya tidak mengganggu jam dinas. Saya ikut pelatihan yang diadakan Mediaguru. MWC 5 di Solo, Sagusabu di Bandung Jabar. Dan kerinduan saya untuk mengadakan sagusabu Cilacap, dapt terwujud. Pada bulan Maret 2018, pelatihan sagusabu Cilacap dapat melaunchingkan buku karya guru. Meski baru 17 judul buku. Namun saya percaya, tahun -tahun selanjutnya pasti akan lebih banyak lagi. Buku yang dihasilkan oleh guru di Cilacap.

Terima kasih Team Mediaguru, sebagai Agent of Change bagi guru.

Selamat Hari guru. Sukses buat Pendidikan di Indonesia

Jakarta, 25 November 2018

Peserta Temu Penulis Specta Gurusiana.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Amin....semangat Literasi bunda Fila..saya banyak belajar dari Ibu loch Salam Literasi

25 Nov
Balas

Semangat literasi dan berkarya.Sukses selalu,bu...

25 Nov
Balas



search

New Post