ASMANELLI

Lahir di Sungai Cubadak, Kecamatan Baso, Kabupaten Agam tanggal 08 Juli 1973. Sekarang menjadi Guru Kelas di SDN 01 Baringin anam Kecamatan Baso...

Selengkapnya
Navigasi Web

BISA KARENA TERPAKSA

Aku adalah orang yang tidak suka menulis. Sabtu tanggal 17 November kemaren Kepala sekolahku mendiskusikan surat edaran tentang mediaguru writing camp (MWC) ke 11 Agam dari Dinas Pendidikan Agam yang akan dilaksanakan di Hotel Pusako, tanggal 19 sampai 21 November 2018. Beliau memusyawarahkan beberapa kandidat untuk dipilih satu mewakili sekolah kami, menghadiri acara tersebut. Aku termasuk salah satu kandidat. Teman-temanku yang ditunjuk, semua menolak dan serempak menunjukku untuk mewakili. Dengan berbagai alasan aku menolak agar yang mewakili bukan aku karena aku tidak berbakat menulis. Aku tidak mampu untuk mengembangkan ide–ide menjadi paragraf. Namun tidak ada pilihan lain, dengan terpaksa akhirnya aku berangkat untuk mewakili sekolah ke acara ini.

Singkat cerita sampailah aku di Hotel Pusako yang merupakan salah satu hotel terbaik di kota Bukittinggi. Serangkaian acara pun diikuti, mulai dari registrasi sampai acara pembukaan di hari pertama. Sampai detik itu aku masih bingung, bisakah aku menulis sebuah buku? Mampukah aku melahirkan dan merangkai kata-kata hingga nanti akan menjadi sebuah buku? Aduuuuhhh...Aku menjadi semakin bingung. Aku juga tidak mau kalah dengan peserta lain. Aku tidak ingin nanti setelah pelatihan tidak bisa melahirkan sebuah buku.

Ketika Pak Ihsan sang narasumber mulai memperkenalkan buku guru-guru hasil binaan beliau, aku mulai termotivasi. Ternyata tidak hanya aku saja orang yang tidak suka menulis. Ternyata orang yang tidak suka menulis pun bisa melahirkan buku. Berbagai pengalaman kukumpulkan dalam benakku. Kira-kira nanti aku akan menulis apa.

Hari kedua siang, Narasumber adalah Pak Lek Murman, Beliau bercerita tentang awal beliau menulis. Beliau membimbing dan mengarahkan kami peserta MWC 11 menulis tentang gelas, beliau mencontohkan tulisan yang bisa dihasilkan karena tidak ada ide. Hari itu mindsetku tentang tidak bisa menulis berubah. Ternyata menulis tidak terlalu sulit. Aku harus bisa. Sekarang aku sudah bisa melahirkan tulisan sederhana. Terima kasih MWC.

Penulis adalah peserta MWC 11 Agam

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Wow kereeen banget. Tulisannya renyah

21 Nov
Balas

Terima kasih tak tetkira bapak...berkat bapak saya jadi percaya diri dan termotivasi.....

21 Nov

Smangat unii..

21 Nov
Balas

Terima kasih fitria...bersama kita bisa.....

21 Nov

Ternyata bu guru bisa menulis. Selamat datang di gurusiana, ibu. Semoga kita bisa saling berbagi ilmu, motivasi dan tentu saja doa. Salam sehat dan sukses selalu. Barakallah.

21 Nov
Balas

Terima kasih bu Raihana....mohon bimbingan dari ibu. Salam kenal bu.

21 Nov

Lanjutkan uni...sampai terlahir sebuah buku....

21 Nov
Balas

Thanks banget leni....kita harus sama sama melahirkan.....buku ya.....

21 Nov



search

New Post