Atjih Koerniasih

Guru di SMP Negeri 1 Cipanas. Sebagai guru mata pelajaran IPS. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Asyiknya Bertemu Mereka di Pembelajaran Online

Asyiknya Bertemu Mereka di Pembelajaran Online

Tantangan Menulis Hari Ke 76

#TantanganGurusiana

Hari ini Senin 30 Maret 2020 , untuk pertama kalinya saya mau mencoba interaktif langsung pengajaran online dengan siswa. Aplikasi ZOOM

Menjadi piihan untuk aplikasimya. Penggunaan aplikasi ini bukan berarti saya sudah terampil. Namun, semata mata walaupun belum paham benar saya imgin mencoba.

Usia sudah dua tahun mau pensiun, namun saya tidak mau menjadi guru yang tergilas oleh jaman. Usia dan sebentar lagi masa bakti bukan menjadikan suatu pembenaran untuk kita tidak mau menyesuaikan jaman..

Kebetulan kedua anak laki saya sedang ada di rumah. Jadi lah mereka guru saya. Guru IT. Dalam mengoperasikan medianya.

Sebelum pelaksanaan, sorenya saya minta kelas yang akan menjadi kelas zoom untuk menginstal aplikasinya di Smartphone mereka masing-masing. Mereka seperti senamg. Terlihat dari responnya. Mumgkin karena sama sama ada kerinduan di antara mereka. Jenuh ingin sekolah. Ingin ketemu teman temannya. Kini mereka diberikan sarana untuk bertemu walau sekedar melihat wajah sambil belajar bersama.

Saya harus menunggu beberapa menit untuk memulai mereka siap. Ada rasa bahagia manakala satu persatu wajah mereka muncul. Jujur saya rindu mereka. Komentar terus keluar dari mulut saya. "E shamil gaya pake topi". Halo Farel, seger kamu baru mandi ya?, "Halo Nada sudah siap?". Terus dan terus saya menyapa, yang dijawab penuh keriangsn pula dari mereka.

Setelah saya merasa siap,, barulah saya memulai pembelajaran online. Tentu tidak seperti di kelas. Saya hanya menanyakan dan memberikan kesempatan pada mereka untuk bertanya tenrang materi yang mereka pelajari dari video yang saya kirim melalui google classroom serta tugas -yang saya berikan dari kegiatan yang sudah berlangsung dua minggu.

Saya menjelaskan apa yang mereka tak mengerti. Serta memberikan penjelasan yang pada video perlu saya tambah. Intinya mwmberikan penguatan. Serta nah ini yang tidak bisa diberikan oleh google yaitu menyelipkan pesan moral. Karena setiap materi tentu dapat kita selupkan pesan moralnya

Tidak terasa satu jam berlalu. Saya sudahi dengan memberikan salam dan dijawab oleh mereka. Sebuah pengalaman baru tentunya bersama mereka. Semoga saya dapat bertemu mereka tanpa alat lagi. Sehingga kami akan leluasa bicara tanpa direpoti syinyal dan kadang kurang terdengar. Kapan? Insya Allah bila bencana corona ini selesai. Aamiin

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Aamiin ibu. Terima kasih ibu selalu rajin membetikan suport dan apresiasi. Semoga ibu juga sehat terus dan sukses

30 Mar
Balas

Makasih ibu atas apresiasinya

05 Apr
Balas

Bu Atjih memang hebat! Pembelajar sepanjang hayat. Selamat, Bu. Semiga sehat selalu.

30 Mar
Balas

Aamiin ibu. Terima kasih ibu selalu rajin membetikan suport dan apresiasi. Semoga ibu juga sehat terus dan sukse

30 Mar

Hebatt...inovatif..penggerak pembelajar. Selamat bu.

31 Mar
Balas



search

New Post