Badriah Yankie

Resolusi 2020: Menulis 1.000 artikel dalam setahun ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Satu Ramadan Bercerita

Satu Ramadan Bercerita

Satu Ramadan bercerita merupakan judul buku yang saya tulis tahun lalu. Buku itu merupakan hasil kegiatan menulis bersama Kompasiana selama 31 hari tanpa henti. Beragam konten ditawarkan, ditentukan oleh Kompasiana. Kadang ada konten yang tidak saya pahami terutama yang terkait dengan perbankan. Selain itu, ada juga konten yang membuat saya harus keluar mencari spot yang bagus karena kontennya harus disajikan dalam bentuk video. Tapi dari keseluruhan, secara konten, menceritakan tentang Ramadan.

Ramadan tahun lalu merupakan Ramadhan yang biasa saya alami. biasa dalam arti dilaksanakan dengan penuh gembira. karena pada Ramadhan Biasanya hari hari terasa lebih bermakna. Kegiatan bekerja diselingi dengan kegiatan keagamaan. Hari-hari selama berpuasa terasa begitu menyenangkan. Pada pagi hari berangkat bekerja dan pada sore hari pulang bekerja, ditutup dengan memasak. Hari-hari yang begitu Penuh Tantangan, terasa berlalu begitu cepat.

Ramadan tahun ini merupakan Ramadan yang sangat berbeda. Ramadan tahun ini dalam kondisi wabah pandemik Korona. Ramadan yang benar-benar berbeda.

Ramadan yang sangat berbeda ini tentu tidak ingin saya lupakan. Ramadan dalam kondisi wabah, hanya pada tahun ini terjadi. Dan semoga di tahun-tahun yang akan datang tidak lagi ada Ramadhan dalam kondisi seperti sekarang ini. Untuk mengingatkan pada Ramadan yang luar biasa ini, saya kembali merencanakan menulis buku tentang Ramadan dalam korona.

Setiap hari saya menulis mengenai kondisi, pengalaman, kadang perasaan saya ketika berpuasa dalam masa korona. Tulisan ini kelak akan menjadi catatan bagaimana saya menjalani puasa dari tahun ketahun. Bahkan saya ada pemikiran lain. tahun depan pun jika saya masih ada Umur saya akan menulis mengenai apa yang saya alami pada bulan Ramadan. Sehingga di setiap Ramadhan Saya memiliki 1 buku yang khusus menceritakan pengalaman saya di masa itu. Tulisan-tulisan itu, kelak menjadi pengingat kepada anak cucu saya bahwa saya pernah hidup dari satu Ramadan ke Ramadhan lain, dengan pengalaman yang berbeda-beda setiap tahunnya. Beruntung Saya sempat mengikuti kegiatan menulis selama 1 Ramadhan bersama Kompasiana. Sehingga bisa membedakan kondisi Ramadhan tahun ini dengan tahun lalu. Hal ini menjadi pembanding dari satu Ramadan ke Ramadan yang lain.

Rancangan menulis 1 Ramadhan untuk tahun ini saya akan berfokus pada Bagaimana Ramadan yang berbeda dengan tahun lalu dalam pelaksanaannya. Sebagai contoh, Ramadhan tahun ini tanpa ada buka bersama titik Ramadan tahun ini juga tanpa ada kegiatan berkunjung ke sanak saudara dan juga tidak ada mudik.

Semakin hari semakin saya sadari bahwa untuk menuliskan apa yang saya alami merupakan hal yang penting untuk mencatat bagaimana saya menjalani hidup. Tulisan yang saya buat pada setiap bulan itu mudah-mudahan menjadi pembuka bagi anak cucu saya untuk mengenali saya secara baik, setelah saya tidak ada lagi di dunia ini. Tulisan itulah yang akan menjadi warisan Abadi saya untuk anak cucu saya.

Terima kasih saya untuk Kompasiana yang telah memberikan tantangan menulis bertopik selama satu bulan penuh di tahun lalu. Kegiatan itu akan terus saya lakukan selama saya masih mampu menulis. Mudah-mudahan paling tidak saya masih sempat menyelesaikan buku satu Ramadan bercerita untuk tahun ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lanjutkan bu, karena peninggalan yang tidak akan habis adalah karya

12 May
Balas



search

New Post