Baiq Zohrani

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Tentang Pulang

Tentang Pulang

#MenulisHariKe-14

#TantanganGurusiana

Pada akhirnya, ia pun tau kapan harus berhenti dan mulai berjalan lagi. Dan kali ini, Mungkin saatnya ia untuk berhenti, sekedar istirahat menyapu peluh. Menarik nafas dalam-dalam dan menghembuskannya dengan pelan. Mungkin saatnya ia untuk menoleh ke belakang sebentar saja, agar ia tau sudah seberapa jauh ia berjalan. Agar ia tau seberapa berat rintangan yang sudah ia lalui sampai berada di titik ini. Titik di mana ia berdiri saat ini.

Mungkin saatnya ia untuk pulang, sekedar berhadapan dengan pintu yg kini berdebu, atau hanya untuk menyapa gambar-gambar yang bertempelan di dinding kusam itu. Lalu ia akan kembali mencintai suasana malam dan lampu kamar yang sudah mulai meredup itu.

Dan ia pun akan kembali berjalan lagi meninggalkan rumah, mengikir ingatan tentang pulang. Lalu Melanjutkan apa yang sudah tertulis untuk diselesaikan sampai halaman terakhir tulisan itu. Ia akan kembali menikmati semuanya. Menemukan segala hal yang membuatnya tidak akan pernah merasa sepi. Karena tidak ada yang bisa menghalangi setiap baris dari jejak-jejak perjalanannya. Ia bisa menjelma menjadi apapun. Termasuk menjadi yang terbaik dengan cara ia sendiri.

Lombok Timur, 02 Juli 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Pentigraf yang keren bunda

29 Jun
Balas



search

New Post