Lembaran Cerita (tantangan hari ke-288)
Lembaran Cerita
(Oleh:Basyariah)
Hari ini ....
Hatiku gundah gulana
Keraguan akan hasratku akan tertunda
Oleh sebab yang tiada terduga
Kegelisahan hati ini ingin kuluapkan
Agar beban hati sedikit berkurang
Kegelisahan hati ini ingin kutumpahkan
Agar hatiku mampu berpikir tenang
Mengapa lembaran ceritaku
Selalu cerita yang penuh kehampaan?
Mengapa lembaran ceritaku
Selalu cerita yang penuh keusangan?
Aku ingin berpaling dari lembaran cerita yang usang
Aku ingin membuang jauh akan harapan
Namun hatiku masih merindukan
Lembaran ceritaku ....
Penuh dengan harapan
Penuh dengan kerinduan
Penuh dengan keunikan
Penuh dengan keperdulian
Aku berharap
Lembaran cerita masa lalu
Mampu mengajariku mendapat sebuah harapan
Lembaran cerita sekarang
Mampu membuat sejarah kehidupan
Lembaran cerita yang akan datang
Aku berharap terwujudnya sebuah harapan
(Bintan,13 Juni 2021,)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar