Bimasri

Guru SMP Negeri 2 Tanah Sepenggal KAB.Bungo Prov.Jambi Kita dianggap ada jika Ada bekas tulisan yang kita tinggalkan untuk dibaca generasi mendatang.&nbs...

Selengkapnya
Navigasi Web

Adab Membaca Alqur'an

Tamu agung bulan suci "Ramadhan" telah datang. Kita mesti bergembira datangnya bulan mulia ini, karena bulan ini bulan yang diturunkan Kitabullah. Sejak matahari terbenam ratusan ribu umat Islam berbondong-bondong datang kerumah Allah untuk melaksanakan ibadah sholat maghrib, isya dan dilanjutkan dengan sholat Tarawih. Pemandangan seperti ini membahagiakan hati kita melihat begitu besarnya ghiroh kaum muslimin untuk dekat kepada sang Kholik. Selesai sholat Tarawih dilanjutkan dengan tadarrus dimasjid,musholla maupun di rumah-rumah. Bulan Ramadhan merupakan bulan diturunkan Alqur'an. Mari kita berbacu untuk membaca Kalamullah ini dengan memperhatikan adab-adabnya.

Menurut Ibnu Katsir diantara adab-adab membaca Alqur'an tidak menyentuh Alqur'an atau membacanya kecuali dalam keadaan suci, bersiwak,mengenakan pakaiannya yang terbaik,menghadap kiblat, berhenti membaca jika menguap,pikiran konsentrasi,ketika membaca ayat yang berisi janji berhenti untuk memohon kepada Allah agar mendapatkan rahmat-Nya dan ketika membaca ayat yang berisi ancaman memohonlah perlindungan kepadaNya agar terhindar dari azab-Nya, tidak meletakkan Alqur'an secara sembarangan. Semoga hari-hari Ramadhan dapat kita isi dengan banyak membaca Alqur'an. Semoga Allah memberikan kesehatan kepada kita semua untuk dapat meningkatkan iman dan taqwa kita di bulan yang penuh dengan keberkahan ini. amin

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Terima kasih tipsnya. Semoga dapat kita raih barakah ramadan.

06 May
Balas

sama-sama...amiin. barokalloh

06 May

sama-sama...amiin. barokalloh

06 May

Aamiin, barakallah share manfaat ini. Sukses selalu. Marhaban ya ramadhan.

06 May
Balas



search

New Post