Brian Prasetyawan

Guru SDN Sumur Batu 01 Jakarta. Menempuh pendidikan S1 PGSD di Unika Atma Jaya Jakarta. Baru menjadi guru sejak 2014. Ngeblog juga di www.praszetyawan.com...

Selengkapnya
Navigasi Web
Launching Ekuindi (Etalase Buku Indie)
bukubrian.blogspot.com

Launching Ekuindi (Etalase Buku Indie)

Tantangan Hari Ke-22

#TantanganGurusiana

Kemarin saya menulis tentang rencana membuat platform digital marketing buku indie. Platform itu berupa blog yang akan mempromosikan buku-buku indie dari berbagai penerbit. Blog tersebut bernama Ekuindi yang merupakan akronim dari Etalase Buku Indie dengan alamat www.bukubrian.blogspot.com. Awalnya blog tersebut merupakan blog buku yang berisi tulisan resensi buku dan tulisan lain yang berkaitan dengan buku. Sekarang ada tambahan konten yaitu etalase buku indie.

Pada tulisan tantangan gurusiana kali ini saya mau membahas perkembangan dari blog itu. Pada postingan sebelumnya, saya menceritakan bahwa blog Ekuindi sedang proses perombakan. Hari ini blog tersebut bisa diakses dengan tampilan yang sudah rapi. Maka blog Ekuindi resmi diluncurkan.

Perombakan yang saya lakukan berupa penggantian template blog. Tidak mudah menemukan template yang sesuai keinginan. Saya ingin template dengan format galeri sehingga bisa menampilkan postingan buku secara berjajar. Saya beberapa kali ganti template karena ketika dicoba, ada fitur yang tidak muncul.

Saya juga sudah mem-posting tiga buku terbitan media guru di blog itu. Padahal, masih ada ribuan buku terbitan media guru lainnya. Tidak apa-apa, pelan-pelan saja mempostingnya ke blog Ekuindi.

Informasi yang saya tampilkan hanya bersumber dari postingan di halaman facebook Majalah Media Guru Indonesia. Sebagian besar, pada postingan itu tidak dicantumkan info kontak pemesanan. Tentu disayangkan jika ada orang di luar sana yang ingin memesan buku kita tapi tidak tahu harus menghubungi kemana. Maka saya mohon bantuan kepada bapak/ibu yang sudah menerbitkan buku, untuk memberi tahu info kontak pemesanan kepada saya.

Silakan hubungi saya lewat email [email protected] atau facebook: www.facebook.com/brianpraszetyawan

Semoga saya bisa konsisten untuk rutin meng-update konten blog Ekuindi

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post