Casminih Tapip

Kepala Sekolah di SMAN 1 Karangtengah Cianjur. Senang menulis dan terus menulis. Memiliki keluarga kecil, suami dan dua anak lelaki. Keluarga bahagia dun...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pelantikan Pengurus DWP Cabang Dinas Jawa Barat (Tantangan Menulis, Hari ke-769 (1))
Foto koleksi pribadi

Pelantikan Pengurus DWP Cabang Dinas Jawa Barat (Tantangan Menulis, Hari ke-769 (1))

Organisasi apapun, memiliki kepengurusan untuk menjalankan roda program kerjanya. Apabila pengurus sudah dipilih, selanjutnya dilakukan pengukuhan atau pelantikan pengurus tersebut. Tentu saja hal demikian dilakukan, tak lain dan tak bukan agar legalitas kepengurusan itu terpenuhi. Artinya, kepengurusan tersebut memiliki payung perlindungan untuk keabsahan dalam menjalankan AD/ART organisasi tersebut.

Hal itulah yang baru saja dilaksanakan oleh Pengurus Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Jawa Barat. Hari Kamis tanggal 14 April 2022, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, menggelar acara pelantikan. Bukan pelantikan Kepala Sekolah, atau pelantikan Pejabat Eselon, melainkan Pelantikan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Cabang Dinas. Seluruh pengurus DWP di 13 KCD yang bernaung pada Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, dikukuhkan oleh Ny. Erlita Dedi Supandi, selaku Ketua DWP Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Dharma Wanita Persatuan Kantor Cabang Dinas Wilayah VI yang dipimpin oleh Hj. Endang Susilastuti, S.E., M.M.Pd., juga tak luput dari pengukuhan tersebut. Mengacu pada ketentuan bahwa apabila kepala cabang dinas itu perempuan, maka beliaulah yang memegang ketua Dharma Wanita di wilayahnya. Maka dari itu, kepala KCD Wilayah VI tersebut, siang tadi telah resmi dikukuhkan sebagai Ketua Dharma Wanita Persatuan KCD Wilayah VI.

Selain pengukuhan ketua, kepengurusan lainnya juga turut dikukuhkan atau dilantik. Sejumlah 29 pengurus DWP KCD Wilayah VI, akhirnya dilantik oleh ketua DWP Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Pengurus tersebut merupakan unsur dari Kepala Sekolah perempuan, istri pegawai negeri, istri Kepala Sekolah, dan Kepala Sekolah perempuan.

Usai acara pelantikan pengurus DWP, H. Dedi Supandi, S.STP., M.Si., selaku Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, memberikan sambutannya. Dalam jajaran Dharma Wanita Persatuan Disdik Jabar, beliau duduk sebagai penasihat. Satu-persatu ketua DWP Kantor Cabang Dinas disapanya. Penampilannya yang ramah, dapat membangun suasana keakraban. Ciri khas beliau dalam memberikan wejangan atau sambutan, diakhiri dengan pantun. Tentu saja pantun beliau menjadikan suasana begitu mencair karena tepuk tangan bergemuruh dari peserta yang dilantik se-Jawa Barat itu.

Sambutan dari Kepala Dinas Provinsi Jawa Barat merupakan acara pamungkas dalam rangkaian mata acara pelantikan Pengurus DWP Provisi Jawa Barat. Tidak selesai sampai di situ, pengurus Dharma Wanita KCD VI, dipimpin oleh ketua yang baru saja dilantik, menggelar rapat pengurus. Beberapa hal dibicarakan dalam rapat tersebut. Koordinasi antarpengurus yang berada pada Bidang Pendidikan, Bidang Ekonomi, dan Bidang Sosial Budaya, adalah akhir acara pelantikan di KCD Wilayah VI.

Semoga, program DWP KCD VI yang sedang dan akan dilaksanakan, akan membawa kebaikan untuk warga KCD Wilayah VI. KCD VI, semakin maju semakin padu.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren Bu reportase nya

15 Apr
Balas



search

New Post